Agen Asal Malaysia Kian Nekat Kejar Dedik Setiawan

- Advertisement -

Agen asal Malaysia kian nekat kejar Dedik Setiawan untuk dibawa bermain di Malaysia Super League (MSL). Pasalnya, kontrak penyerang Arema itu resmi berakhir pada Februari 2021 ini.

Dedik mengaku ada sejumlah agen yang menghubunginya melalui nomor WhatsApp. Pemain berusia 27 tahun itu sendiri sampai dibuat terheran-heran, dari mana agen-agen itu bisa mendapatkan nomor teleponnya.

Sebelumnya, General Manager Arema, Ruddy Widodo sempat membeberkan jika ada agen dari Malaysia yang menghubunginya untuk meminang Dedik. Karena pihak manajemen klub menolak, agen-agen tersebut memilih langsung mengontak si pemain.

“Bahkan kemarin sempat ada yang menghubungi saya lewat DM (Direct Message) karena tidak punya nomor WA saya. Kebanyakan agen-agen dari Malaysia, bukan pihak klub langsung,” kata Dedik.

Nekat Kejar Dedik Setiawan, Tak Direstui Manajemen Arema

Dedik Setiawan merespons dingin tawaran dari agen-agen asal Malaysia itu. Mereka justru dibuat menyerah lantaran tak direstui oleh manajemen Arema.

Pemain asli Dampit, Kabupaten Malang itu sengaja menyuruh para agen itu meminta izin kepada manajemen Arema jika berminat mendapatkan tanda tangan kontrak darinya. Hasilnya, mereka balik kanan lantaran label Not For Sale sudah tertempel pada keningnya.

“Ada agen yang tanya-tanya ‘kamu minta berapa?’, saya suruh tanya langsung ke manajemen Arema saja. Saya memang menyerahkan keputusan pada pihak manajemen. Agen-agen itu bilang ke saya, katanya sulit mendapatkan izin dari direksi klub, makanya banyak yang mundur,” pungkas pemilik jersey bernomor punggung 27 itu.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya