Arema Batal Rekrut Kiper Asing, Felipe Americo Senang

- Advertisement -

Manajemen Arema batal rekrut kiper asing untuk lanjutan Liga 1 2020 mendatang lantaran si kiper incaran tak dilepas oleh klubnya. Pelatih Kiper Arema, Felipe Americo mengaku senang menyambut keputusan tersebut.

Sejak awal, pelatih asal Brasil itu memang tak setuju dengan rencana mendatangkan kiper impor. Namun, sebagai pelatih kiper, kalaupun manajamen klub tetap bersikeras melakukannya, Felipe menegaskan tetap respek dan mendukung hal itu.

Sebelumnya, beredar pula dua nama kiper asal klub Botafogo, klub lama Felipe di Liga Brasil, yang salah satunya menjadi pilihan manajemen Arema untuk didatangkan. Ada nama Joao Victor Pinheiro Rodrigues, kiper kelahiran 17 Februari 2002 (18 tahun), dan Andrew da Silva Ventura, kelahiran 1 Juli 2001 (19 tahun).

“Saya menghormati apa pun keputusan dari manajemen Arema. Saya pribadi lebih suka kiper lokal, karena kami punya kiper-kiper bagus. Tapi, kalau ada kiper asing yang bergabung, saya tetap respek,” kata Felipe kepada WEAREMANIA.

Langkah Felipe Americo Setelah Arema Batal Rekrut Kiper Asing

Felipe Americo sudah punya rencana setelah manajemen Arema memutuskan tak jadi merekrut kiper asing. Pelatih berusia 38 tahun itu ingin fokus meningkatkan kemampuan kiper-kiper yang ada di Arema saat ini.

Arema memiliki lima kiper yang sekarang ini berada di bawah asuhan Felipe. Selain Kartika Ajie yang harus menjalani pemulihan karena cedera lutut, Arema masih punya Teguh Amiruddin, Utam Rusdiyana, Andryas Francisco, dan Muhammad Tegar (Arema U-20).

“Kami akan menjaga agar pekerjaan tetap kuat saat sedang dilakukan. Kami harus percaya pada penjaga gawang yang ada saat ini. Mereka laki-laki, dan mereka berlatih keras untuk bermain,” imbuh eks pelatih kiper Barito Putera itu.

Mencoba Menjaga Mental Kiper Arema

Diakui atau tidak, adanya kabar bakal didatangkannya kiper asing sempat membuat kiper-kiper Arema saat ini gusar. Felipe Americo punya tugas menjaga mental mereka, ditambah lagi dengan adanya penundaan Liga 1 2020.

“Semua pemain ingin bermain, tapi kami harus menghormati keputusan PSSI. Kami tetap akan melanjutkan latihan. Kompetisi tetap harus digelar,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya