Arema Bermain Jauh Dari Malang Jadi Tantangan Bagi I Putu Gede

- Advertisement -

Arema bermain jauh dari Malang dalam lanjutan Liga 1 2022-2023 hingga akhir musim. Namun, bagi pelatih Arema, I Putu Gede hal ini menjadi tantangan tersendiri.

Sejak awal Februari, Skuad Singo Edan sudah menjalani tiga pertandingan di tiga stadion berbeda. Mulai dari Stadion PTIK Jakarta menjamu PSM Makassar, Stadion Pakansari Bogor melawan RANS Nusantara FC, dan Stadion Patriot Bekasi melawan Persija Jakarta.

Sanksi Komdis PSSI berupa laga kandang usiran tanpa penonton hingga akhir musim pasca Tragedi Kanjuruhan yang membuat Arema menjadi tim musafir. Putu mengaku tak masalah dengan sanksi tersebut.

“Situasi pindah-pindah seperti ini adalah tantangan, buat saya juga. Kalau saya pribadi gak masalah, asal didukung stad kepelatihan dan para pemain juga. Kita pasti bisa melewati masa-masa sulit ini kalau kita menghadapinya bersama-sama,” kata Putu.

Arema Bermain Jauh Dari Malang Jadi Pengalaman Berharga Buat Pemain

I Putu Gede menekan kan kepada pemainnya untuk menghadapi segala masalah tim bersama-sama. Setidaknya, semua itu bisa menjadi pengalaman berharga buat para penggawa Singo Edan.

Masih ada 12 pertandingan lainnya yang masih harus dijalani Arema hingga akhir musim dengan situasi dan kondisi yang sama. Putu meyakinkan pemainnya mereka bisa menjalaninya.

“Ini sangat luar biasa, saya juga bersyukur mendapatkan pengalaman seperti ini. Saya pikir ni pengalaman paling berharga buat saya ke depan, buat pemain juga. Saya masih yakin kalau para pemain kita kuat,” tegasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya