Arema Jadikan Tema HUT Kemerdekaan RI ke-77 Sebagai Motivasi

- Advertisement -

Hari ini (17/8/2022) Republik Indonesia merayakan hari ulang tahun kemerdekaannya. Arema jadikan tema HUT Kemerdekaan RI ke-77 sebagai motivasi berlaga di Liga 1 2022-2023.

Tahun ini, HUT kemerdekaan Republik Indonesia mengusung tema Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Para penggawa Singo Edan memekikkan slogan tersebut usai menjalani sesi latihan, Rabu (17/8/2022) pagi di Lapangan Tirtomoyo, Pakis, Kabupaten Malang.

Media Officer Arema, Sudarmaji menjelaskan, Arema mencoba memahami makna slogan tersebut. Menurutnya, bicara tentang peringatan kemerdekaan ada banyak hal yang bisa dipetik, salah satunya berkaitan dengan tema tersebut.

“Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Artinya kita harus bisa cepat dalam memperbaiki keadaan dengan berbagai upaya dan daya usaha, berusaha bangkit untuk menjadi lebih kuat,” kata Sudarmaji.

Tema HUT Kemerdekaan RI ke-77 Dari Sudut Pandang Sepak Bola

Sudarmaji menambahkan, tema HUT kemerdekaan RI ke-77 itu juga bisa dilihat dari sudut pandang sepak bola. Harapannya tema ini bisa melipatgandakan motivasi para penggawa Singo Edan.

Setidaknya semangat itu tercermin dalam ekspresi berapi-api Johan Farizi dan kawan-kawan saat pengambilan video usai latihan. Sambil membawa bendera merah putih, mereka meneriakkan slogan tersebut.

“Kalau dari sudut pandang sepak bola, ini kami rasakan sebagai motivasi besar. Sebagai anak bangsa, khususnya tim, keinginan untuk bangkit lebih kuat harus ditanamkan,” pungkasnya

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya