Arema Lawan Persib Bandung Tanpa Pemain Asing, Begini Siasat Eduardo Almeida

- Advertisement -

Eduardo Almeida belum bisa memastikan Arema lawan Persib Bandung tanpa pemaing asing atau bagaimana. Namun, kalaupun hal itu yang terjadi, pelatih Arema ini sudah menyiapkan siasat tampil di Piala Walikota Solo, Minggu (20/6/2021) malam.

Menurutnya, saat ini Arema sedang dalam proses mendatangkan pemain asing. Hanya saja, pelatih asal Portugal itu ogah membeber secara detail mengenai rencana kedatangan pemain asing Arema.

Yang pasti, saat ini tidak mudah bagi klub mendatangkan orang asing ke Indonesia di masa pandemi covid-19. Banyak proses yang harus dijalani dan memakan waktu yang tak sebentar, mulai dari mengurus administrasinya, hingga harus menjalani karantina.

“Kami belum bisa memastikan tampil dengan pemain asing atau tidak saat melawan Persib. Kalaupun kemungkinan terburuknya harus tanpa pemain asing, maka kami harus bersiap,” kata Almeida.

Kalau Arema Lawan Persib Bandung Tanpa Pemain Asing, Maksimalkan Pemain Lokal

Eduardo Almeida membeberkan siasatnya jika manajemen Arema gagal mendatangkan pemain asing sebelum tampil di Piala Walikota Solo 2021. Menurutnya, ada hikmah di balik itu semua.

Pelatih berusia 43 tahun itu menyebut, kemungkinan tak adanya pemain asing bisa ditangkap sebagai sebuah peluang emas oleh para pemain lokal Arema. Seharusnya mereka memanfaatkan momen ini untuk menunjukkan kemampuan secara individu.

“Terlepas dari ada tidaknya pemain asing, yang bisa kami lakukan saat ini adalah fokus mempersiapkan tim ini dengan pemain lokal yang ada. Kami harus bermain bagus. Justru ini kesempatan bagi pemain lokal untuk unjuk gigi, menambah jam terbang, dan tampil lebih bagus dari sebelumnya,” imbuhnya.

Janji Tak Ambil Pusing Soal Hasil Nantinya

Bagi Eduardo Almeida bisa jadi skor lawan Persib Bandung tidak akan terlalu dipermasalahkan. Bagi pelatih berlisensi UEFA Pro itu, yang terpenting pemainnya bisa semakin berkembang sebelum tampil di Liga 1 2021-2022.

“Progres pemain lebih penting, apapun hasilnya saya pikir pertemuan dengan Persib nanti akan membuat pemain kami lebih berkembang,” pungkasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya