Arema Menggelar Laga Minim Suporter di Stadion Gajayana

- Advertisement -

Selain di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Arema menggelar laga kandangnya di Liga 1 2020 di Stadion Gajayana, Kota Malang. Rencananya, kandang kedua itu khusus untuk menggelar laga kandang Arema yang minim animo suporter.

Media Officer Arema, Sudarmaji, menyebut ada lima sampai enam laga kandang yang bakal dipindahkan ke Stadion Gajayana. Namun, pria asal Banyuwangi itu tak menyebut secara rinci laga kandang melawan tim mana saja yang venue-nya akan dipindahkan.

Berdasarkan catatan jumlah penonton yang hadir di Stadion Kanjuruhan pada gelaran Liga 1 2019 lalu, ada enam laga kandang Arema yang ‘tak laku’. Mulai dari laga menjamu Bali United, Kalteng Putra, Bhayangkara FC, Barito Putera, Semen Padang, dan Madura United.

“Dari hasil rapat jajaran direksi Arema beberapa waktu lalu, rencananya akan ada lima sampai enam pertandingan yang akan digelar di Stadion Gajayana. Salah satu alasannya adalah minimnya animo suporter di pertandingan tersebut,” kata Sudarmaji.

Arema Sudah Mendaftarkan Stadion Gajayana

Sudarmaji menegaskan, terkait rencana Arema memindahkan laga ke Stadion Gajayana, pihak manajemen klub sudah melakukan sejumlah langkah strategis. Pertama, tentu mereka mendaftarkan Stadion Gajayana sebagai kandang alternatif bagi Arema di Liga 1 2020.

Selain itu, pihaknya juga sudah berkomunikasi dengan Pemerintah Kota Malang sebagai pengelola Stadion Gajayana. Pada dasarnya, menurutnya rencana Arema disambut positif dan mendapat dukungan penuh.

“Kami juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian setempat terkait pengamanan pertandingan kandang Arema di Stadion Gajayana,” pungkas pria yang juga mantan wartawan itu.

Enam Laga Kandang Arema Paling Sepi di Liga 1 2019

1. Arema FC 3-2 Bali United (4.318 penonton)
2. Arema FC 1-1 Kalteng Putra (4.343 penonton)
3. Arema FC 3-2 Bhayangkara FC (5.234 penonton)
4. Arema FC 2-1 Barito Putera (5.652 penonton)
5. Arema FC 1-0 Semen Padang FC (6.082 penonton)
6. Arema FC 2-0 Madura United (6.881 penonton)

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya