Arema Meyakini Liga 1 2020 Bergulir Setelah Pilkada Serentak

- Advertisement -

Manajemen Arema meyakini Liga 1 2020 bergulir selambat-lambatnya setelah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak, Desember mendatang. Keyakinan itu disampaikan General Manager Arema, Ruddy Widodo usai manager meeting dengan PT Liga Indonesia Baru di Yogyakarta, Selasa (13/10/2020) lalu.

Dalam pertemuan di Hotel Royal Ambarukmo itu, seluruh klub peserta Liga 1 2020 sudah sepakat ingin melanjutkan kompetisi yang dihelat PT LIB. Skemanya, jika digelar pada November, format kompetisi tetap satu wilayah, tetapi jika digelar Desember atau Januari, format akan berubah menjadi dua atau tiga wilayah.

Dilansir dari Bolalob, Mabes Polri bersikukuh tidak akan menerbitkan izin kemanan terhadap pelaksanaan lanjutan Liga 1 2020. Mereka beralasan ingin fokus mengamankan Pilkada Serentak 2020 yang digelar pada 9 Desember mendatang.

“Kami percayakan mengenai izin kepolisian itu kepada PSSI dan PT LIB, yang jelas kami 18 klub bersepakat untuk tetap melanjutkan kompetisi ini dengan skema seperti yang sudah dibuat. Selambat-lambatnya mungkin kompetisi akan digelar lagi setelah Pilkada,” kata Ruddy kepada WEAREMANIA.

Arema Meyakini Liga 1 2020 Bergulir dan Berakhir Sebelum Piala Dunia U-20

Ruddy Widodo pun meyakini pelaksanaan lanjutan Liga 1 2020 tak akan mengganggu gelaran Piala Dunia U-20 2021 mendatang. Menurutnya, sebelum Mei 2021, kompetisi akan selesai.

Mengubah format kompetisi dari round robin ke home tournament misalnya adalah solusi mempersingkat waktu pelaksanaannya. Estimasi waktu yang disampaikan PT LIB, paling lambat, bulan April kompetisi sudah harus berakhir.

“Kalau dipakai format dua-tiga wilayah mungkin jadwalnya pendek dan tidak terlalu padat, jadi bisa selesai sebelum Piala Dunia U-20 2021. Yang jadi pertanyaan sebelumnya, ketika memasuki bulan Ramadan, bagaimana jadwal kompetisinya? Ternyata tetap berlangsung,” pugkasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya