Arthur Cunha Mengaku Rindu Atmosfer Laga Persija Jakarta vs Arema

- Advertisement -

Arthur Cunha mengaku rindu atmosfer laga Persija Jakarta vs Arema yang pernah dijalaninya. Duel tersebut akan kembali tersaji di Liga 1 2021-2022 Pekan 7, Minggu (17/10/2021) mendatang.

Stopper asal Brasil itu selalu terlibat dalam laga melawan Persija semasa membela Arema dari era Liga 1 2017 hingga Liga 1 2019. Dalam empat pertemuan di Liga 1 2018 dan Liga 1 2019, Persija gagal mengalahkan Arema, karena semua laga berahir imbang.

Yang disayangkannya, di masa pandemi covid-19 sekarang ini, Arthur tak bisa lagi melihat atmosfer pertandingan Arema vs Persija yang penuh dukungan suporter. Apalagi, antara pendukung kedua tim, Aremania dan Jakmania terjalin sebuah hubungan baik yang juga dicerminkan saat pemain berlaga di lapangan.

“Enak main di laga Arema lawan Persija, karena dua tim jadi teman, semua suporter senang dan bernyanyi lagu bersama. Atmosfer pertandingan selalu luar biasa. Tapi, kasihan sekarang suporter tidak bisa masuk stadion,” kata Arthur kepada WEAREMANIA.

Atmosfer Laga Persija Jakarta vs Arema Bisa Bikin Grogi

Ketika Arema vs Persija digelar di Malang, tentu Aremania jumlahnya lebih banyak, begitu pula sebaliknya saat laga digelar di Jakarta. Atmosfer pertandingan yang penuh dukungan suporter itu diakui Arthur Cunha bisa membuat tim grogi.

Rasa grogi akibat tekanan suporter lawan itulah yang akhirnya memaksa pemain kadang tak sengaja membuat kesalahan. Namun, di Liga 1 2021-2022 kali ini laga digelar di tempat netral dan tanpa penonton, sehingga tak ada tim yang mengambil keuntungan dari dukungan suporternya.

“Arema lawan Persija selalu menjadi pertandingan yang bagus. Tim yang salah paling sedikit pasti yang menang. Semoga Arema bisa menang. Saya di sini selalu dukung Arema,” pungkas pemain yang kini berlaga di Liga Malaysia bersama Negeri Sembilan itu.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya