Bantah Laga PSM Makassar vs Arema Ditunda

- Advertisement -

PT Liga Indonesia Baru (LIB) membantah laga PSM Makassar vs Arema ditunda. Laga lanjutan Liga 1 2022-2023 Pekan 5 tersebut dipastikan tak mengalami perubahan atau penyesuaian jadwal.

Sebelumnya, laga Barito Putera vs PSM di Pekan 6 yang sedianya akan digelar Rabu (24/8/2022) sudah lebih dulu mengalami perubahan jadwal. Laga tersebut terpaksa dijadwalkan ulang lantaran di hari yang sama, PSM harus menghadapi Kuala Lumpur FC di final AFC Cup 2022 Zona Asean.

Perubahan tersebut sempat menciptakan kegaduhan gara-gara ada kabar jadwal PSM vs Arema ikut ditunda gara-gara terlalu mepet dengan jadwal AFC Cup. Namun, Humas PT LIB, Hanif Marjuni membantahnya.

“Sampai saat ini tidak ada perubahan jadwal pertandingan untuk PSM Makassar melawan Arema. Pertandingan ini akan digelar sesuai dengan jadwal semula,” kata Hanif kepada WEAREMANIA.

Laga PSM Makassar vs Arema Sesuai Jadwal

Gosip adanya penundaan jadwal laga PSM Makassar vs Arema itu sempat menimbulkan kegaduhan di kalangan Aremania, terutama yang hendak hadir langsung ke stadion. Harapannya, setelah ada kepastian dari PT Liga Indonesia Baru ini, mereka bisa lebih tenang dan fokus menyiapkan diri.

Indikasi lain laga ini tak akan ditunda adalah persiapan yang dilakukan internal tim Arema menghadapi laga tandang ini. Sekretaris Tim Arema, Rahmat Taufik memastikan rombongan Arema siap bertolak ke Makassar, Kamis (18/8/2022).

“Kami sudah memesan tiket pesawat ke Makassar dan hotel untuk menginap tim,” kata Rahmat kepada WEAREMANIA.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya