Besok, TC Arema Dikunjungi Tim Psikolog Untuk Kelas Khusus

- Advertisement -

TC Arema dikunjungi tim psikolog untuk kelas khusus besok, Kamis (5/1/2023). Pelatih Arema, Javier Roca mengungkapkan, mereka adalah para psikolog yang sempat menangani pemainnya pasca Kanjuruhan Disaster 2 lalu.

Setidaknya, hingga Jumat (6/1/2022) Johan Farizi dan kawan-kawan tak cuma melahap sesi latihan di lapangan saja. Selain sesi gym, ada pula pertemuan dengan tim psikolog.

Dalam pemusatan latihan di Kusuma Agrowisata, Kota Batu sejak Selasa (3/1/2023) lalu, Roca memang tidak fokus terhadap pembenahan fisik pemain saja. Makanya tak heran jika aspek psikologis para penggawa Singo Edan juga menjadi perhatiannya.

“Ada sesi psikologis, rencananya hari Kamis. Tim kami akan didatangi oleh tim psikolog yang kemarin bersama kami setelah Tragedi Kanjuruhan. Ini tujuannya mereka cuma mau melihat-lihat (kondisi psikologis) pemain saja,” kata Roca.

TC Arema Dikunjungi Tim Psikolog Untuk Menjaga Komunikasi Dengan Pemain

Javier Roca mempersilakan tim psikolog dari Universitas Indonesia itu untuk menemui para pemain Arema. Sebab, di antara mereka pun ada yang masih menjalin komunikasi secara baik.

Pelatih asal Chile itu membantah kehadiran tim psikolog ke TC Arema itu lantaran masih ada keraguan tentang kondisi psikis pemainnya. Menurutnya, secara psikologi, para penggawa Arema sudah jauh lebih baik dari sebelumnya.

“Ada beberapa pemain yang memang masih menjalankan komunikasi dengan tim psikolog itu. Mereka mau datang ke sini ya silakan. Sekalian saja kita bikinkan (sesi khusus). Tapi, ini kegiatan biasa saja,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya