Boyong Semua Pemain, Arema Siap Tempur di Jakarta

- Advertisement -

Arema siap tempur di Jakarta menjamu PSM Makassar di Liga 1 2022-2023 Pekan 22, Sabtu (4/2/2023), pukul 16.00 WIB. Dalam laga kandang di Stadion PTIK Jakarta itu, semua pemain Arema diboyong.

Saat ini, tercatat Arema memiliki 30 pemain setelah bursa transfer pemain paruh musim ditutup. Melepas empat pemain, Arema mendaftarkan enam pemain baru.

Rombongan Arema yang dipimpin pelatih Javier Roca berangkat ke Jakarta, Kamis (2/2/2023) pagi. Mereka menempuh penerbangan dari Bandara Abdulrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang.

“Kondisi tim kemarin memang agak terganggu degan adanya remcana pembubaran tim oleh direksi klub. Namun, sekarang alhamdulillah anak-anak latihan dengan semangat. Kita tunggu besok kita main,” kata Manager Arema, Wiebie Andriyas.

Arema Siap Tempur di Jakarta, Sudah Melakukan Persiapan Maksimal

Wiebie menegaskan, meski terkendala sejumlah masalah, tim Arema tetap berusaha mempersiapkan diri dengan maksimal jelang lawan PSM Makassar. Persiapan terakhir akan digelar Jumat (3/2/2023) besok.

Waktu persiapan Arema memang bisa dibilang lebih dari cukup. Sebab, laga Arema di Pekan 21 lalu mengalami penundaan, sehingga recovery pemain lebih unggul daripada lawan.

“Yang utama, intinya tim kami tetap bersiap untuk pertandingan 4 Februari melawan PSM dengan maksimal,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya