Cari Pelatih Kepala, Arema Juga Hubungi Mantan

- Advertisement -

Dalam mencari sosok pelatih kepala untuk Liga 1 2021, semua dipertimbangkan General Manager Arema, Ruddy Widodo. Manajemen Arema juga hubungi mantan klub sang calon pelatih kepala tersebut.

Pelatih yang pernah bekerja di Indonesia dan punya lisensi A Pro memang menjadi prioritas Arema saat ini. Meski tak menutup kemungkinan pelatih lokal, tapi Ruddy memprioritaskan pelatih asing.

Karena pernah berkarier di klub Indonesia, Ruddy bisa melihat rekam jejak si calon pelatih. Apalagi kalau sudah ada satu-dua nama pelatih yang menjadi kandidat kuat mengarsiteki skuad Singo Edan di Liga 1 2021.

“Untuk pelatih ini kami memang tidak asal pilih, kami harus tahu rekam jejaknya. Secara non-teknis, saya biasanya menanyakan hal ini kepada teman-teman manajer klub yang pernah bekerja sama dengannya,” kata Ruddy kepada WEAREMANIA.

Alasan Arema Juga Hubungi Mantan Klub Calon Pelatih

Banyak hal yang menjadi pertimbangan Ruddy Widodo bersama direksi klub sebelum memutuskan menunjuk pelatih kepala untuk Liga 1 2021. Termasuk informasi mengenai si pelatih yang datang dari mantan klubnya.

Jika si pelatih punya hubungan baik dengan mantan klub-klub yang dilatihnya, maka info yang didapatkan bagus-bagus. Namun, jika si pelatih pernah berulah yang membuat hubungannya dengan manajemen mantan klubnya buruk, hal itu turut berpengaruh terhadap penilaian Arema.

“Kami korek informasi dari mantan klubnya sebagai salah satu pertimbangan non-teknis memilih dia. Kadang juga kepada pemain-pemain yang pernah dilatihnya, karena saya ingin mengetahui juga seperti apa program latihannya,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya