Carlos Oliveira Mencari Komposisi Tim Terbaik Arema

- Advertisement -

Seminggu jelang laga pekan keempat Liga 1 2020 melawan Bhayangkara FC (2/10/2020), Carlos Oliveira mencari komposisi tim terbaik Arema. Pelatih Arema itu hampir menuntaskan penyusunan kerangka tim untuk lanjutan kompetisi.

Dalam sesi latihan, pelatih asal Brasil itu tampak mencoba-coba sejumlah pemain di posisi terbaik menurutnya. Setiap pemain diharapkannya mampu menunjukkan kualitas dalam sesi latihan.

Mengingat waktu yang semakin mepet dengan pertandingan, saat ini Carlos lebih fokus pada materi latihan taktik dan strategi. Dari situ dapat dilihatnya siapa saja pemain yang dapat menjalankan instruksi seperti yang diinginkan tim pelatih.

“Kami masih mencari-cari komposisi tim terbaik, saya masih melihat siapa saja pemain yang pantas menempati sejumlah posisi. Yang jadi pertimbangan bukan cuma bagian dari posisi penyerangan, tapi juga posisi bertahan. Masih ada waktu beberapa hari untuk menuntaskan pekerjaan menentukan komposisi pemain ini,” kata Carlos kepada WEAREMANIA.

Syarat Pemain Bisa Masuk Komposisi Tim Terbaik Arema

Carlos Oliveira menegaskan hanya pemain pilihan yang bisa masuk ke dalam tim utama untuk lanjutan Liga 1 2020 mendatang. Menurutnya, semua pemain berhak mendapatkan kesempatan yang sama.

Hanya saja, nantinya hanya ada 11 pemain terbaik yang bakal mengisi starting line-up. Di matanya, semua pemain bisa bersaing dengan sehat untuk menempati 11 posisi dalam tim yang dimainkan di lanjutan Liga 1 2020 mendatang itu.

“Sekarang ini komposisi tim yang kami susun sudah 70 persen. Kami sudah memulai perencanaaan, kemudian memutuskan, hanya sedikit waktu berpikir melakukan perubahan di sejumlah posisi. Pemain yang bisa tampil lebih baik (dalam latihan) dan punya prospek bagus akan tampil di pertandingan pertama nanti,” pungkas pelatih berusia 59 tahun ini.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya