Demi Arema, Hasyim Kipuw Rela Buang Kesempatan Main di AFC Cup 2022

- Advertisement -

Hasyim Kipuw rela buang kesempatan main di AFC Cup 2022 bersama PSM Makassar. Hal itu dilakukannya hanya demi bergabung dengan Arema.

PSM mewakili Indonesia untuk ajang antar klub Asia kasta kedua tersebut tahun ini. Namun, Kipuw lebih memilih pergi setelah menerima tawaran kontrak satu tahun dari Presiden Klub Arema, Gilang Pramana.

Tercatat, Kipuw bermain di PSM selama empat musim, mulai Liga 1 2018 hingga Liga 1 2021-2022. Tahun sebelumnya, Kipuw sudah pernah membela PSM di AFC Cup.

“PSM tahun ini ikut AFC Cup lagi. Alhamdulillah, tahun kemarin saya sudah pernah ikut AFC Cup, juga bersama PSM,” kata Kipuw.

Alasan Hasyim Kipuw Rela Tak Main di AFC Cup 2022

Hasyim Kipuw punya alasan khusus mengapa rela meninggalkan PSM Makassar, sehingga peluang bermain di AFC Cup 2022 melayang. Bek asal Tulehu itu menyinggung soal kesamaan mimpi dengan Arema.

Saat ditawari kontrak oleh Gilang Pramana, Kipuw tertarik dengan target juara yang dicanangkan Arema. Hal itulah yang menjadi alasan kuatnya kembali ke Malang.

“Yang membuat saya penasaran itu karena belum pernah juara liga. Makanya tahun ini saya ingin juara Liga 1 bersama Arema,” tandasnya.

Hasyim Kipuw masuk kloter pertama pemain anyar yang dikenalkan Arema. BACA: Selain Hasyim Kipuw, ada tiga pemain anyar lainnya yang sudah dikenalkan Arema di kloter pertama lalu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya