Eduardo Almeida Komentari Brace Carlos Fortes ke Gawang Arema

- Advertisement -

Pelatih Eduardp Almeida komentai brace Carlos Fortes ke gawang Arema dalam laga uji coba, Sabtu (4/6/2022) sore. Dua gol sang mantan pemain itu membuat Arema keok dengan skor 1-2 di Stadion Jatidiri, Semarang.

Skor 0-0 sempat mengakhiri laga babak pertama sebelum istirahat turun minum. Carlos Fortes mampu membuat Arema tertinggal lebih dulu di menit 47 sebelum disamakan Jayus Hariono tiga menit kemudian.

Akhirnya, di menit 84 Fortes melesakkan gol keduanya ke gawang Arema yang masih dijaga Adilson Maringa. Dua gol penyerang asli Portugal itu membuat Almeida melayangkan pujian.

“Dia mencetak dua gol di pertandingan ini, tentu itu tidak bagus buat kami, tapi buat dia tentu hal yang positif. Jadi, selamat untuk kemenangannya,” kata Almeida dalam sesi jumpa pers usai laga.

Berharap Brace Carlos Fortes ke Gawang Arema Tak Terulang Lagi di Liga 1 2022-2023

Eduardo Almeida menyebut, brace yang dibuat Carlos Fortes ke gawang Arema cukup terjadi di laga uji coba ini. Pelatih asal Portugal itu berharap gol-gol si pemain ke gawang Arema tak terulang lagi di Liga 1 2022-2023.

Setelah laga ini, Almeida memastikan timnya bakal terus melakukan evaluasi untuk membenahi pertahanan. Tujuannya tentu agar gol-gol tak mudah terjadi ke gawang Arema.

“Dia boleh mencetak dua gol sekarang, selanjutnya di kompetisi nanti saya berharap dia tidak bisa mencetak satu gol pun ke gawang Arema,” pungkasnya.

Laga uji coba PSIS Semarang vs Arema diwarnai tiga gol. BACA: Inilah momen-momen menarik lainnya saat Arema dikalahkan tim tuan rumah PSIS Semarang.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya