Eduardo Almeida: Pelatih Bali United Bertitel Juara

- Advertisement -

Pelatih Arema, Eduardo Almeida menyebut Stefano Cugurra alias Teco, pelatih Bali United bertitel juara. Pujian itu diberikannya jelang kedua tim bertemu di Liga 1 2021-2022 Pekan 15, Minggu (5/12/2021), pukul 20.45 WIB.

Almeida tahu kalau Teco yang sudah tiga musim di Bali United bukanlah pelatih sembarangan. Juru taktik asal Brasil itu diketahuinya memegang rekor sebagai satu-satunya pelatih yang membawa dua klub berbeda menjadi juara Liga 1 secara berturut-turut.

Pertama, Teco sukses merebut gelar juara Liga 1 2018 bersama tim ibu kota, Persija Jakarta. Semusim kemudian, giliran Bali United yang dibawanya menjuarai Liga 1 2019, di mana di musim yang sama Almeida gagal menyelamatkan Semen Padang dari jeratan degradasi ke Liga 2.

“Teco adalah pelatih dengan banyak pengalaman di kompetisi ini. Dia punya dua titel juara, jadi dia adalah pelatih bagus,” kata Almeida.

Menghadapi Racikan Pelatih Bali United Bertitel Juara, Eduardo Almeida Tak Minder

Almeida menegaskan tak minder meski Arema harus menghadapi racikan Teco yang menjadi juara bertahan Liga 1 2019. Setidaknnya, Arema punya modal bagus sebelum bertemu mereka.

Hingga Pekan 14 lalu, Arema masiih memegang rekor tak terkalahkan dalam 11 laga beruntung, yang menyamai rekor Persib Bandung. Sementara, Teco bersama Bali United juga belum pernah kalah dalam enam laga terakhirnya.

“Kami akan bermain melawan Bali United, yang terpenting adalah memainkan permainan terbaik kami, dan melakukan apapun untuk meraih tiga poin,” tandasnya.

Teco Pernah Kalahkan Eduardo Almeida

Dalam catatan head to head kedua pelatih, ternyata Teco pernah mengalahkan Almeida pada putaran kedua Liga 1 2019. Saat itu, Almeida tengah berupaya mengatrol posisi Semen Padang.dari zona degradasi di klasemen sementara.

Bermain di Stadion Haji Agus Salim, Padang (2/12/2019, Almeida gagak mempersembahkan kemenangan untuk pendukung timnya. Tim berjuluk Kabau Sirah itu kalah dengan skor 0-2 dari Bali United.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya