Gethuk Isyaratkan Tak Mau Jadi Pelatih Kepala Arema Lagi

- Advertisement -

Nama Joko Susilo sudah disebut Manager Tim Arema, Wiebie Andriyas bakal menjadi pelatih kepala Arema bersama I Putu Gede untuk kompetisi musim depan. Namun, pelatih yang akrab disapa Gethuk itu mengisyaratkan tak mau.

Memang, nama pelatih Arema untuk Liga 1 2023-2024 belum diumumkan secara resmi. Hanya saja, Wiebie menyebut keputusan internal tim bakal menduetkan Gethuk lagi dengan I Putu Gede.

Duet itu pula yang menangani Arema di pengujung musim lalu hingga finish di peringkat 12. Awalnya, Putu yang tengah menjalani kursus lisensi AFC A Pro masuk lebih dulu sebagai caretaker sebelum Gethuk yang sudah memiliki lisensi itu ditunjuk sebagai pelatih kepala.

“Seperti yang saya bilang, pelatih kepala Arema sudah ada, dan bukan saya. Gak lah, jangan saya. Tugas saya kemarin sudah selesai, sekarang saya di sini hanya di bagian youth development,” kata Gethuk.

Alasan Tak Mau Masuk Staf Kepelatihan Arema Musim Depan

Gethuk membeberkan sedikit tentang alasannya ogah menjabat lagi sebagai pelatih kepala Arema. Sekilas, eks pelatih Persik Kediri itu tengah galau gara-gara tawaran dari klub lain.

Sebelum diklaim Arema, nama Gethuk sempat dikait-kaitkan dengan dua klub Liga 2 asal Jawa Timur, Persela Lamongan dan Deltras Sidoarjo. Hanya saja, pelatih berusia 53 tahun ini selalu mengelak ketika dikonfirmasi.

“Saya sudah punya rencana sendiri untuk musim depan. Tapi, gak tahu lagi ini nanti seperti apa dan bagaimana, karena sepak bola itu dinamis, tiap saat bisa berubah,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya