Gian Zola Tahu Kekuatan PSM Makassar Saat Main di Kandang

- Advertisement -

Gelandang Arema, Gian Zola tahu kekuatan PSM Makassar saat main di kandang sendiri, Stadion BJ Habibie, Parepare. Ini akan menjadi modalnya untuk laga Liga 1 2022-2023 Pekan 5, Sabtu (20/8/2022), pukul 16.00 WIB.

Musim ini, PSM belum pernah terkalahkan, termasuk saat tampil di kandangnya. Dalam tiga laga kandang beruntun di Liga 1 2022-2023 maupun di AFC Cup 2022, PSM menang dua kali dan imbang sekali.

Rekor tak terkalahkan PSM itu sekaligus menjadi tantangan tersendiri bagi Zola. Pemain asal Bandung itu memprediksi timnya bakal mendapatkan perlawanan sengit dari tuan rumah.

“Bagi saya sebagai pemain, tentunya ini pertandingan yang tidak mudah. Kami akan melawan PSM yang tahu sendiri kalau bermain di kandang seperti apa,” kata Zola.

Merebut Poin Penuh dari PSM Makassar Saat Main di Kandang

Gian Zola menegaskan, kekuatan PSM Makassar di kandangnya tak membuatnya minder. Pemilik jersey bernomor punggung 11 itu bertekad merebut poin penuh dari Stadion BJ Habibie, Parepare.

Tambahan tiga poin akan sangat berharga bagi Arema yang tengah bersaing untuk titel juara musim ini. Apalagi saat ini posisi Arema di klasemen masih berada di peringkat 8.

“Sebagai pemain pastinya saya akan bekerja keras untuk bisa merebut poin penuh di kandang PSM Makassar ini,” pungkasnya.

Arema ternyata masih kalah dominan dari PSM Makassar soal jumlah kemenangan. BACA: Dari 32 kali pertemuan, Arema baru bisa mengalahkan PSM Makassar 11 kali.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya