I Putu Gede Minta Pemain Arema Menjaga Konsistensi di Tiap Pertandngan

- Advertisement -

I Putu Gede minta pemain Arema menjaga konsistensi di tiap pertandingan ke depan di Liga 1 2022-2023. Pelatih anyar Arema itu meyakini sebenarnya timnya mampu berprestasi.

Putu yang merupakan mantan pemain Arema tahun 2004-2006 itu mengaku tidak kaget begitu kembali ke tim ini sebagai pelatih. Meski menurutnya ada banyak perubahan, jika membandingkan Arema sekarang dengan eranya dulu, tapi Putu menyebut ada hal yang tak bisa hilang.

Kedekatann antar personal, komunikasi, dan rasa empati terhadap teman-teman satu tim masih dilihatnya ada di Arema. Menurutnya, semua hal itu masih kental terasa, berbeda dengan di tim lainnya.

“Ketika saya masuk tim ini, suasananya lagi down semua. Mungkin itu saja yang membuat berbeda. Tapi, enaknya itu, meskipun lagi down, tapi feeling saya sebenarnya anak-anak itu bisa terus meningkat, bisa maju,

Arema Menjaga Konsistensi Dengan Terus Menang

Setelah kemeangan 2-1 atas RANS Nusantara FC di Liga 1 2022-2023 Pekan 23 (8/2/2023), Putu melihat ada suasana yang lebih cair di tim Arema. Harapannya, itu menjadi modal untuk menjaga konsistensi dengan terus menang.

“Yang gak saya lihat adalah militansi di lapangan. Tapi, saya pikir itu wajar, mungkin karena masih terbawa hasil pertandingan sebelum-sebelumnya. Ada beberapa momen pemain mau lari, ngotot, cuma kan belum bisa konsisten sepanjang pertandingan, sempat hilang, lalu kembali lagi,” imbuhnya.

“Makanya, sekarang tinggal memotivasi, bagaimana caranya mreka bisa konsisten, meskipun dalam suasana seperti sekarang ini. Setelah pertandingan kemarin baru cair. Saya yakinkan ya seperti ini permainan arek Malang seharusnya.”

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya