Jadwal Live Streaming Persik Kediri vs Arema FC, 15 Juni 2022

- Advertisement -

Aremania pasti sudah tak sabar menantikan laga babak penyisihan Grup D Piala Presiden 2022 yang digelar Rabu (15/6/2022). Semuanya pasti mencari link jadwal live streaming Persik Kediri vs Arema FC yang digelar pukul 20.30 WIB ini.

Pertemuan ke-19 antara Arema dan Persik ini bakal digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Selaku pemegang hak siar Piala Presiden 2022, PT Elang Mahkota Teknologi (Emtek) berencana menayangkan laga ini secara langsung.

Siaran langsung laga Persik vs Arema ini akan ditayangkan di televisi nasional Indosiar yang berada di bawah perusahaan Emtek. Selain itu, live streaming laga ini juga bisa disaksikan melalui aplikasi video streaming milik Emtek, Vidio.com.

Tayangan pertandingan langsung antara Persik vs Arema ini masuk dalam slot malam. Pada sore harinya ada laga PSM Makassar vs Persikabo 1973 pada pukul 16.00 WIB.

Cara Nonton Live Streaming Laga Persik Kediri vs Arema FC

Bagi para pengguna antena TV UHF, bisa langsung nonton laga Persik Kediri vs Arema FC ini di Indosiar tanpa diacak. Sementara, kamu yang daerahnya tidak terjangkau oleh siaran Indosiar, sebaiknya nonton siaran langsungnya secara online saja.

Untuk menonton siaran virtual, silakan buka laman Vidio.com atau menggunakan aplikasinya yang bisa diunduh gratis di Playstore maupun AppStore. Untuk menyaksikan siaran langsung melalui Vidio.com, kamu harus berlangganan paket Premier terlebih dahulu, dengan tiga pilihan, Platinum tujuh hari, 30 hari, atau satu tahun.

Tetap dukunglah dari rumah, jangan memaksa datang ke stadion, atau klub kebanggaan kita yang dapat sanksi. Demi terus berlangsungnya kompetisi, sebaiknya manfaatkan siaran langsung dan live streaming yang sudah tersedia.

Kalau masih bingung bagaimana cara nonton siaran langsung secara streaming di Vidio.com, kamu bisa baca tutorialnya. BACA: Begini cara mudah buat kamu yang ingin berlangganan nonton streaming di Vidio.com.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya