Kabar Terbaru Soal Cedera Hendro Siswanto

- Advertisement -

Ada kabar terbaru soal perkembangan kondisi cedera Hendro Siswanto. Gelandang Arema FC itu dikabarkan bakal segera pulih dan disiapkan untuk laga awal putaran kedua di pekan ke-18 Liga 1 2019 melawan Borneo FC, Jumat (13/9/2019) malam.

Banyak Aremania yang bertanya-tanya kenapa Hendro tidak dipasang saat Arema bermain imbang 1-1 dengan PSIS Semarang. Pemain asal Tuban tersebut mengalami cedera otot paha sebelah samping kanan.

Cedera itu dideritanya dalam sesi latihan terakhir Arema sebelum melawan PSIS, Jumat (30/8/2019). Dokter tim Arema, Nanang Tri Wahyudi mengungkapkan ada robekan pada otot paha si pemain.

“Saat ini kondisi cedera Hendro Siswanto masih sekitar 50-60 persen, dia mengalami cedera otot paha sebelah samping kanan saat sesi latihan terakhir. Ada robekan sedikit, makanya dia tidak bisa bermain,” kata dokter Nanang.

Penyebab Cedera Hendro Siswanto

Dokter Nanang mengungkapkan penyebab cedera Hendro Siswanto karena dampak seringnya si pemain dimainkan sepanjang putaran pertama. Hal itu mengakibatkan ada robekan pada otot pahanya.

Tak heran, karena Hendro menjadi andalan di lini tengah Arema dalam 14 kali laga di Liga 1 2019. Pemilik jersey bernomor punggung 12 itu praktis cuma absen di dua pertandingan melawan Persija Jakarta karena akumulasi kartu dan PSIS karena cederanya.

“Robekan pada ototnya itu karena kebanyakan lari, dia kan bermain terus, lari terus. Namun ini masih kategori cedera sedang,” imbuh dokter lulusan Universitas Indonesia tersebut.

Peluang Hendro Bermain Lawan Borneo FC

Dokter Nanang masih menakar peluang Hendo bisa dimainkan di laga melawan Borneo FC. Menurutnya, peluang itu masih ada jika proses pemulihannya berjalan lancar.

“Hendro akan kembali ke lapangan hari Jumat (6/9/2019) untuk menjalani proses pemulihan cederanya, mungkin peluangnya tampil melawan Borneo FC masih bisa, kami akan mengupayakannya,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya