Ketagihan, Abel Camara Ingin Jebol Gawang PSIS Semarang Lagi

- Advertisement -

Abel Camara ingin jebol gawang PSIS Semarang lagi di leg 2 babak semifinal Piala Presiden 2022, Senin (11/7/2022), pukul 15.30 WIB. Penyerang asing Arema itu mengaku ketagihan mencetak gol.

Sebelumnya, Abel mampu melesakkan gol perdananya di ajang ini untuk Arema di leg 1. Satu golnya ditambah satu gol Gian Zola membawa kemenangan 2-0 bagi Arema.

Jika diturunkan kembali di leg 2, Abel punya kesempatan menambah pundi golnya. Namun, penyerang asal Portugal itu memprioritaskan kemenangan skuad Singo Edan ketimbang egois mengejar gol pribadi.

“Saya rasa ini bagus. Saya senang karena kami bisa memenangkan pertandingan yang sulit, dan saya bisa mencetak gol. Saya berharap di leg 2 kami bisa lolos ke babak final, soal saya mencetak gol lagi, lihat saja nanti,” kata Abel.

Abel Camara Ingin Jebol Gawang PSIS Semarang Lagi, Termotivasi Aremania

Abel Camara makin semangat menyambut leg 2 lawan PSIS Semarang yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Kehadiran Aremania di kandang membuatnya termotivasi di laga ini.

Memang, di Stadion Jatidiri, Semarang kemarin Aremania juga hadir memberikan dukungan. Hanya saja, kali ini pasti jumlahnya lebih banyak karena Arema tampil di kandang sendiri.

“Saya senanng bisa bermain di depan Aremania. Saya ingin menampilkan permain yang bagus. Saya selalu ingin menang, dan itu penting bagi kami untuk lolos ke final,” imbuh pemain berusia 32 tahun ini.

Masih Harus Berbenah

Abel Camara menilai Arema saat ini secara tim sudah bagus jika mengacu penampilan di Piala Presiden 2022. Hanya saja, pemilik jersey bernomor punggung 29 itu menegaskan timnya masih butuh berbenah.

“Saya pikir tim ini sudah bagus, tapi kami masih butuh lebih berbenah. Banyak peluang yang kami ciptakan untuk mencetak gol. Tapi, secara umum saya pikir kami berada di jalan yang benar,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya