Kiper Incaran Arema Didekati Klub Luar Negeri

- Advertisement -

Rencana manajemen Arema untuk mendatangkan kiper asing rupanya mendapatkan tantangan. Kiper incaran Arema untuk Liga 1 2021 itu tengah didekati klub luar negeri.

General Manager Arema, Ruddy Widodo mendapatkan kabar itu langsung dari agen pemain yang mengajukan nama si penjaga gawang. Kabarnya, sebuah tawaran datang dari sejumlah klub yang berasal dari negara kiper tersebut.

Si agen mengaku tidak bisa menjamin kliennya tidak berubah pikiran untuk berpaling jika ada tawaran dari klub lain. Pasalnya, konon sejauh ini belum ada offering letter dari Arema untuknya.

“Kiper dari Brasil ini kata agennya bagus, buktinya juga diincar beberapa klub dari negaranya. Tapi kami tidak masalah, kalau memang dia memilih menerima tawaran dari klub lain, ya kami akan memilih pemain lain juga,” kata Ruddy.

Kiper Incaran Arema yang Lokal Memilih Bertahan

Selain mengincar kiper asing, Ruddy Widodo juga sempat naksir penampilan kiper PSM Makassar, Hilman Syah. Namun, kabarnya, kiper asli Jeneponto, Sulawesi Selatan itu memilih bertahan.

Penampilan Hilman di Piala Menpora 2021 lalu membuat Ruddy kepincut, bahkan disebutnya punya kualitas mendekati Kurnia Meiga, mantan kiper Arema. Jika dilepas PSM pun, sejatinya Arema bersedia membayar biaya transfer.

“Saya dengar sendiri, dia masih punya kontrak satu musim di PSM. Dengan penampilannya di Piala Menpora kemarin, pasti manajemen PSM juga tidak mau melepasnya,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya