Kuncoro Membawa Titisan Nanang Supriyadi ke Arema

- Advertisement -

Asisten Pelatih Arema, Kuncoro membawa titisan Nanang Supriyadi ke Arema. Pemain bernama Ricga Febiyan itu menjalani trial sejak latihan perdana Arema di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Senin (3/8/2020) sore.

Pemain berusia 19 tahun itu ditemukan Kuncoro saat mengadakan latihan rutin di lapangan dekat rumahnya di kawasan Gondanglegi, Kabupaten Malang. Saat usia muda, Ricga pun ternyata pernah ikut Banteng Muda, klub amatir pembinaan usia dini yang populer di Malang.

Kuncoro ingin memberikan kesempatan, terutama pada pemain lokal asli Malang. Karenanya, pada masa libur pandemi covid-19 kemarin, eks pemain Arema era Galatama itu mencoba mengamati sejumlah pemain di daerahnya.

“Ricga sempat ikut latihan di tempat saya bersama Jayus (Hariono) dan (Johan) Farizi. Statusnya trial, akan kita lihat dulu, kami ingin memberikan kesempatan kepada putra daerah, semoga bisa jadi seperti Dedik Setiawan dan Jayus Hariono,” kata Kuncoro.

Julukan Titisan Nanang Supriyadi Diberikan Kuncoro

Saat melihat penampilan Ricga Febiyan, Kuncoro langsung teringat permainan mantan rekan satu timnya di Arema, Nanang Supriyadi. Posisi si pemain memang sama-sama sebagai gelandang serang.

Selain gaya bermainnya, ada sejumlah kelebihan yang membuat pelatih berusia 47 tahun itu tertarik mengajak Ricga bergabung dalam sesi latihan Arema. Setelah memohon izin kepada manajemen klub, pemain asal Dampit, Kabupaten Malang itu

“Kelebihannya dia punya skil, pegang bolanya juga bagus, visi bermain bolanya juga bagus, intinya dia berbakat. Cuma, ya tidak bisa langsung kita ambil,” imbuhnya.

Diproyeksikan Masuk ke Arema U-20

Nama Ricga Febiyan diproyeksikan Kuncoro masuk ke skuad Arema U-20, mengingat usianya masih 19 tahun. Namun, tak menutup kemungkinan bisa masuk ke tim senior jika regulasi tambahan untuk pemain U-20 diberlakukan dalam lanjutan Liga 1 2020 mendatang.

“Dia masih 19 tahun usianya, bisa saja ke tim senior kalau regulasi pemain U-20 dilaksanakan, tapi kami prioritaskan ke Arema U-20, makanya kita tes di sini,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya