Latihan Arema Bakal Digelar 4 Januari 2021

- Advertisement -

Ruddy Widodo menyebut, sesi latihan Arema bakal digelar 4 Januari 2021 mendatang. Agenda latihan itu sudah direncanakannya ada atau tidak ada kepastian dari PSSI mengenai izin lanjutan Liga 1 2020 dari kepolisian.

Sesi latihan Arema sudah diliburkan sejak lebih dari sebulan yang lalu, tepatnya mulai 30 Oktober. Awalnya, libur itu cuma sebulan, di mana latihan lagi diagendakan pada 30 November.

Nyatanya, belum adanya kepastian tanggal kick-off Liga 1 2020 membuat rencana itu kembali ditunda oleh manajemen klub. Ruddy pun akhirnya mantap memilih Januari untuk memulai persiapan lanjutan Liga 1 2020 yang katanya digelar Februari 2021.

“Kami berencana menggelar sesi latihan lagi pada 4 Januari 2021 mendatang,” ungkap Ruddy kepada WEAREMANIA.

Alasan Latihan Arema Bakal Digelar 4 Januari 2021

Ruddy Widodo mengaku tak memiliki alasan khusus mengapa tanggal 4 Januari yang dipilih untuk memulai sesi latihan untuk para pemain Arema. Menurutnya, tanggal tersebut lah yang paling pas.

Manajer berkaca mata ini mendengar ada klub Liga 1 2020 lainnya yang akan memulai latihan pada 2 Januari, ada pula yang akan menggelar latihan pada 3 Januari. Akhirnya, Ruddy memutuskan latihan Arema digelar haris Senin (4/1/2021).

“Kenapa yang dipilih tanggal 4 Januari? Alasannya sepele sebenarnya, karena itu adalah hari Senin. Memang biasanya kami mengawali latihan pada hari Senin,” imbuhnya.

Tak Terpengaruh Keputusan Kepastian Tanggal Kick-off

Ruddy Widodo menegaskan, jadwal latihan Arema yang sudah ditetapkan itu tak akan terpengaruh dengan adanya keputusan kepastian tanggal kick-off lanjutan Liga 1 2020. Sekalipun pada bulan Desember sudah dikeluarkan izin dari kepolisian, Arema tetap berlatih mulai tahun depan.

“Seandainya pada medio Desember sudah ada keputusan, kami akan tetap berlatih pada tanggal 4 Januari. Sekalian latihannya setelah libur Natal dan Tahun Baru,” pungkas pria berusia 49 tahun itu.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya