Madura United Ingin Patahkan Rekor Arema, Javier Roca: Semoga Itu Tidak Terjadi

- Advertisement -

Madura United ingin patahkan rekor Arema saat bertemu di Liga 1 2022-2023 Pekan 16, Selasa (20/12/2022), pukul 15.00 WIB. Pelatih Arema, Javier Roca berharap semoga hal itu tidak terjadi.

Pekan lalu, Madura baru saja mematahkan rekor 15 laga tak terkalahkan milik PSM Makassar. Roca tentu tak ingin hal yang sama menimpa Arema yang kini mencatatkan rekor selalu menang di empat laga terakhirnya.

Selain itu, Arema juga punya catatan bagus dalam 14 pertemuan dengan MU, di mana mereka menang tujuh kali, imbang tiga kali, dan baru kalah empat kali. Menariknya, dalam empat pertemuan terakhir dengan tim asal Pulau Madura itu, Arema selalu menang.

“Itu kan secara statistik. Kita percaya kalau apa yang kita lakukan sampai sekarang ini bikin hasil. Jadi, kalau mereka ada tujuan ingin mematahkan rekor empat kali kemenangan beruntun kita, semoga itu tidak terjadi,” kata Roca.

Berusaha Keras Agar Madura United Tidak Patahkan Rekor Arema

Javier Roca menegaskan, para pemain Arema sudah siap bertarung melawan Madura United. Mereka bakal berusaha keras agar lawan tidak bisa mematahkan rekor Arema.

Memang, waktu persiapan yang dimiliki Arema terhitung lebih singkat ketimbang Madura United yang punya waktu recovery empat hari sejak laga pekan lalu. Namun, waktu dua hari yang dimiliki timnya sudah dimaksimalkan.

“Semoga kita semua dalam keadaan yang fit untuk bisa menghadapi satu pertandingan yang sangat penting besok,” pungkas pelatih asal Chile itu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya