Menjamu PSIS Semarang di Kandang Sendiri, Apakah Arema Tampil Menyerang?

- Advertisement -

Arema akan menjamu PSIS Semarang di kandang sendiri di leg 2 babak semifinal Piala Presiden 2022, Senin (11/7/2022), pukul 15.30 WIB. Pelatih Eduardo Almeida masih berteka-teki apakah Arema tampil menyerang atau ada rencana lain.

Sebelumnya, Arema mampu meraih kemenangan 2-0 di leg 1 yang digelar di kandang PSIS lewat gol Abel Camara dan Gian Zola. Kemenagan itu sebenarnya membuat tugas Arema di leg 2 lebih ringan, karena cuma butuh hasil imbang untuk lolos ke final.

Namun, Almeida sudah menegaskan, imbang bukanlah target Arema, melainkan kemenangan. Nah, untuk meraih kemenangan, sebuah tim tentu harus menyerang seperti keinginan Aremania, dan mencetak gol ke gawang lawan.

“Sebenarnya tim ini bermain menyerang atau bertahan bukan karena bermain di kandang atau di kandang lawan, tapi lebih kepada kebutuhan tim,” kata Almeida.

Arema Tampil Menyerang atau Tidak, Aremania Berikan Dukungan

Eduardo Almeida menyebut, Aremania harus senantiasa memberikan dukungan kepada tim Arema, baik mereka tampil menyerang atau tidak. Pelatih asal Portugal itu menegaskan bakal berupaya menghadirkan hasil yang positif.

Memang, soal permainan yang atraktif sebagai pelatih Almeida tak bisa menjamin. Sebab, atraktif menurutnya belum tentu atraktif dalam cara pandang orang lain yang melihatnya.

“Jadi, Aremania hanya perlu memberikan dukungan yang maksimal saja,” imbuh mantan pelatih Semen Padang ini.

Bisa Juga Cetak Gol Open Play

Eduardl Almeida menyadari, selain permainan menyerang, Aremania juga ingin Arema bisa mencetak gol open play, bukan cuma mengandalkan bola mati saja. Gol itu akhirnya dicetak Gian Zola ke gawang PSIS Semarang di leg 1 lalu.

“Apa yang bisa dipikirkan untuk mengubah proses dari kami berlatih satu-dua hari sebelum laga. Prosesnya terus berjalan setiap hari. Kami berlatih mencetak gol dari open play, tapi itu bukan berarti kami menjadi super dalam mencetak gol. Mungkin gol bisa lewat open play, kadang juga bola mati,” tegasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya