Milo: 6000-an Aremania Suaranya Seperti 40000 Aremania

- Advertisement -

Tercatat hanya ada 6.080 penonton yang hadir di Stadion Kanjuruhan Malang pada laga Arema FC vs Semen Padang, di pekan ke-25 Liga 1 2019, Senin (28/10/2019) malam. Namun, pelatih Arema, Milomir Seslija merasa ada 40000 Aremania yang mendukung timnya.

Laga melawan Semen Padang ini digelar pada hari kerja, dan pada malam hari. Bisa jadi hal itulah yang turut berpengaruh pada tingkat kehadiran suporter di tribune Stadion Kanjuruhan.

Ada pula anggapan Arema ‘hanya’ menghadapi lawan dari juru kunci klasemen sementara Liga 1 2019, Semen Padang, sehingga kurang ‘menjual’. Pelatih yang akrab disapa Milo itu seharusnya juga tahu, laga ini disiarkan langsung oleh stasiun televisi pemegang hak siar kompetisi.

“Lagi-lagi, untuk kesekian kalinya saya melihat Aremania tidak memenuhi tribune stadion. Tapi, bagi kami, jumlah yang cuma sedikit itu suaranya seperti 40000 Aremania,” kata Milo.

Aremania Bangkitan Semangat Pemain

Menurut Milo, Aremania menjadi salah satu kunci keberhasilan Arema menaklukkan Semen Padang dengan skor 1-0 di laga ini. Aremania membangkitkan semangat pemain, hingga akhirnya Arema mencetak gol lewat tendangan penalti Makan Konate di menit 79.

Dari awal Milo sebenarnya berharap Aremania dapat memenuhi Stadion Kanjuruhan di laga ini. Hanya saja, pelatih asal Bosnia itu menyadari ada banyak hal yang mempengaruhi tingkat kehadiran suporter di stadion.

“Terimakasih Aremania, ini laga keempat Arema secara beruntun dalam jeda waktu yang hanya empat hari. Tidak mudah, apalagi Semen Padang bertahan dengan bagus. Tapi berkat dukungan Aremania kami bisa memberikan tiga poin ini untuk mereka,” tegasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya