Motivator: Untuk Juara Liga 1 2021-2022 Arema Cuma Butuh 4 Poin

- Advertisement -

Dalam waktu satu setengah jam, motivator Chandra Putra Negara membakar semangat para pemain Arema, Jumat (11/2/2022). Menurutnya, untuk juara Liga 1 2021-2022 skuad Singo Edan cuma butuh empat poin.

Tentunya, poin yang dimaksudnya bukanlah poin demi poin yang harus dikumpulkan Arema untuk menentukan posisi di klasemen nanti. Kini, Arema masih berada di puncak klasemen dengan 49 poin yang dikoleksi.

Sayangnya, pada dua laga terakhir Arema gagal menang karena cuma meraih hasil imbang dengan Persija Jakarta dan Persiraja Banda Aceh. Karena itu, Chandra didatangkan untuk membangkitkan mental juara Arema.

“Pemain Arema memiliki modal yang bagus. Mulai dari kekompakan, kekeluargaan, dan high performence. Mereka perlu spirit yang tinggi, dan perlu menghilangkan beban di setiap menghadapi pertandingan. Hilangkan kekhawatiran, dan ketakutan. Yang ada di pikiran adalah kita juara,” kata Chandra.

Inilah 4 Poin yang Dibutuhkan Arema Untuk Juara Liga 1 2021-2022

Chandra menjelaskan satu persatu dari empat poin yang dibutuhkan Arema untuk menjadi juara Liga 1 2021-2022. Empat hal penting itu disampaikannya di hadapan Johan Farizi dan kawan-kawan.

Pertama, di benak pemain Arema harus terdoktrin bahwa di setiap pertandingan tujuannya mereka adalah kemenangan dan juara. Ditegaskannya, semua penggawa Singo Edan harus memiliki prinsip berani untuk juara.

Kedua, Arema butuh fokus dan konsentrasi, serta semangat tinggi untuk meraih poin maksimal di sisa 10 pertandingan. Mereka diminta bermain tanpa beban, karena hanya butuh waktu 90 menit kali 10 kali pertandingan untuk mudah bikin gol dan menang.

Ketiga, para pemain Arema harus meniru prinsip Finish Strong, istilah yang umum digunakan dalam olahraga Atletik yang relevan diterapkan di sepak bola. Di atletik, kekuatan patut dipertahankan dari start sampai finish, sama seperti di sepak bola harus konsisten sejak kick off hingga laga berakhir harus konsisten.

Terakhir, Chandra mengingatkan bahwa Arema terakhir juara liga di musim 2009-2010. Para pemain Arema, termasuk Johan Farizi dan Dendi Santoso yang menjadi bagian dari tim juara Arema pada 2010, untuk mengulang momen tersebut.

Arema Harus Bangkit Mengulang Momen Juara di Musim Ini

Chandra pun memompa semangat para pemainA rema agar bisa bangkit untuk mengulang momen juara di musim ini. Ditegaskannya, para penggawa Singo Edan diminta berani untuk juara.

“Kita ulang kejayaan kita di tahun ini menjadi Juara Liga 1 2021-2022. Berani Untuk Juara?” tanyanya yang langsung dijawab “Berani untuk juara” oleh seluruh pemain Arema.

Mendatangkan motivator ini merupakan langkah konkret Presiden Klub Arema, Gilang Pramana menyikapi kesulitan Arema menang di dua laga terakhirnya. BACA: Arema kesulitan menang melawan tim juru kunci, Persiraja Banda Aceh.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya