Nanang Supriyadi Mendatangi Latihan Arema, Ada Apa?

- Advertisement -

Legenda Arema, Nanang Supriyadi mendatangi latihan Arema di Lapangan Balearjosari, Kota Malang, Kamis (13/8/2020) pagi. Muncul spekulasi mantan pemain Arema musim 1994-2005 itu merapat ke dalam staf kepelatihan Arema.

Nanang tampak berbincang akrab dengan General Manager Arema, Ruddy Widodo di tepi lapangan. Para asisten pelatih, seperti Kuncoro, Singgih Pitono, dan Charis Yulianto yang notabene juga rekan main di Arema dulu juga turut nimbrung sebelum latihan dimulai.

Sebelumnya, Arema memang kerap memberdayakan para mantan pemain dalam staf kepelatihan. Namun, Ruddy langsung membantah spekulasi mengenai bergabungnya legenda yang dulu berposisi sebagai gelandang serang itu.

“Nanang ke sini cuma sekedar reunian, bukan untuk keperluan lainnya. Dia ke sini karena kami ini kan teman lama. Dulu saat saya pertama masuk Arema, dia pemainnya,” ungkap Ruddy.

Nanang Supriyadi Belum Punya Lisensi Kepelatihan

Nanang Supriyadi disebut-sebut belum punya lisensi kepelatihan yang memenuhi syarat jika didaftarkan menjadi Asisten Pelatih Arema. Namun, Ruddy Widodo menyebutnya berpotensi untuk menjadi seorang pelatih kelak.

Manajer bekaca mata itu bahkan mendorong Nanang untuk mengambil lisensi kepelatihan. Pemain yang pernah memegang rekor pemain terlama di Arema sebelum akhirnya dipecahkan Dendi Santoso itu dinilai punya talenta alam dan kenyang pengalaman sebagai pesepak bola.

“Sebenarnya, bisa ambil lisensi lewat jalur mantan pemain timnas. Dia cerita, katanya dulu sempat dipanggil seleksi timnas di era pelatih (almarhum) Rusdy Bahalwan, tapi 10 hari memilih pulang ke Malang. Kalau dia pernah main di timnas kan lebih mudah mencari lisensi kepelatihan,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya