Perbedaan Cara Main Persiraja yang Mengejutkan Arema

- Advertisement -

Ada perbedaan cara main Persiraja Banda Aceh saat melawan Arema di Pekan 24 Liga 1 2021-2022, Kamis (10/2/2022) malam dibandingkan putaran pertama lalu. Hal itu diakui pelatih karteker Arema, FX Yanuar.

Pada pertemuan kali ini, Persiraja mampu menahan imbang Arema 1-1. Bahkan, mereka sempat unggul dulu di akhir babak pertama lewat gol Leo Lelis sebelum akhirnya disamakan oleh penalti Carlos Fortes di awal babak kedua.

Padahal, sebelumnya di putaran pertama lalu, Arema bisa menang cukup telak 2-0. Namun, Yanuar punya alasan kuat mengapa hal itu bisa terjadi.

“Memang Persiraja terlihat berbeda sekali cara bermainnya. Sebelumnya, mereka bermain lebih terbuka, mungkin karena punya target memenangkan pertandingan,” kta Yanuar dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan.

Perbedaan Cara Main Persiraja yang Kini Cenderung Bertahan

FX Yanuar menyebut Persiraja saat ini tampil lebih bertahan, termasuk saat menghadapi Arema. Bahkan, bisa dilihat mereka bermain dengan taktik parkir bus, di mana ada lima sampai enam pemain dipasang di area pertahanan sekitar gawang.

Sementara, Arema yang menginginkan kemenangan, tidak tampil seperti biasanya yang kerap menunggu lawan menyerang lebih dulu. Kali ini, skuad Singo Edan terpancing untuk tampil menyerang lebih dulu.

“Saat ini berbeda, saya lihat Persiraja bermain lebih bertahan dengan dalam dan lebih rapat. Mungkin mereka punya target berbeda dari sebelumnya. Itu yang membuat kami mencoba membongkar pertahanan mereka. Mungkin itu butuh sesuatu hal yang lebih, dan ini hasilnya kami imbang,” pungkasnya.

Ada dua gol yang mewarnai pertemuan Arema dan Persiraja ini. BACA: Inilah momen-momen terbaik yang terjadi di laga Arema vs Persiraja semalam.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya