Pesan Dari Pelatih Arema Untuk Hamzah Titofani yang Dipanggil Timnas Indonesia U-23

- Advertisement -

Ada pesan dari pelatih Arema, I Putu Gede untuk Hamzah Titofani yang dipanggil Timnas Indonesia U-23. Winger muda Arema itu tengah menjalani pemusatan latihan sejak pekan lalu.

Pemain yang akrab disapa Tito itu bergabung bersama 33 pemain lainnya yang menjalani seleksi untuk Timnas SEA Games 2023 pada Mei mendatang. Seleksi gelombang pertama ini akan berlatih hingga Rabu (8/3/2023).

Sebelum berangkat ke timnas yang dilatih Indra Sjafri itu, Putu sempat berpesan kepada Tito. Pemain berusia 21 tahun itu diminta memaksimalkan kesempatan yang didapatkannya dalam pemusatan latihan.

“Tito di Timnas U-23, dia punya kualitas. Mudah-mudahan faktor keberuntungan menaungi dia. Kalau seleksi pemain seperti itu cuma dua yang harus dilakukan, yakni menjaga performa di latihan, dan berharap keberntungan,” kata Putu.

Senang Jika Ada Pemain Lain yang Menyusul Hamzah Titofani

Putu Gede mengaku senang jika ada pemain lain yang menyusul Hamzah Titofani di seleksi Timnas Indonesia U-23 gelombang kedua, 9-16 Maret mendatang. Pelatih asli Denpasar ini menegaskan dengan senang hati akan mengizinkan si pemain meninggalkan tim.

Selain Tito, sebenarnya Arema juga sudah melepas satu wonderkid lainnya, Arkhan Fikri ke Timnas Indonesia U-20 yang tengah tampil di Piala Asia U-20. Ddalam skuadnya, Putu juga masih punya sejumlah pemain yang usianya di bawah 23 tahun, seperti Seiya Da Costa, Achmad Figo, Kevin Armedya, dan Bayu Aji.

“Saya itu paling seneng kalau pemain di tim yang saya latih dipanggil Timnas. Kalau ada lagi setelah ini, saya terbuka, meski mereka sebenarnya dibutuhkan tim,” pungkas pelaih berusia 49 tahun itu.

Banyak muka baru dalam daftar 34 pemain yang dipanggil Indra Sjafri untuk seleksi Timnas Indonesia U-23. BACA JUGA: Selain Hamzah Titofani, inilah deretan pemain Liga 1 dan Liga 2 yang gabung pemusatan latihan Timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games 2023.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya