RANS FC Bikin Turnamen Undang Arema, Ronaldinho Bintang Tamunya

- Advertisement -

RANS FC bikin turnamen mini usai gelaran Liga 1 2021-2022 mendatang. Rencananya, mereka juga mengundang Arema dan bintang sepak bola dunia Ronaldinho sebagai bintang tamunya.

Rencana itu diketahui dari tayangan video Youtube RANS Entertainment yang tayang pada 18 Maret 2022. Dalam video itu tampak Raffi Ahmad sebagai salah seorang pemilik RANS yang berbicara menjelaskan agenda yang sedang mereka rencanakan.

Sebagai pendatang baru di Liga 1, rupanya RANS ingin melakukan gebrakan dengan melibatkan mantan pemain Timnas Brasil, Ronaldinho. Eks bintang Barcelona itu sejatinya sudah gantung sepatu sejak akhir musim 2015 lalu.

“Saya mau mendatangkan pemain dengan nama besar, rencananya dia akan teribat dalam agenda turnamen yang kami siapkan untuk membuka Liga 1 musim yang baru,” kata Raffi dalam video tersebut.

RANS FC Bikin Turnamen Undang 2 Tim Lainnya

Rencananya, turnamen segi empat itu selain melibatkan Arema juga mengundang Persija Jakarta sebagai wakil dari tim Liga 1 lainnya. Ada pula Persis Solo, yang sama statusnya dengan RANS sebagai tim promosi di kasta tertinggi.

Dalam video yang sama, tampak Raffi Ahmad juga mengundang Presiden Klub Persis, Kaesang Pangarep, dan Presiden Klub Arema, Gilang Pramana. Hanya perwakilan Persija yang belum tampak hadir.

“Kenapa mereka saya undang ke sini, tentu karena kami ingin bikin turnamen mini antara dua tim dari Liga 1 dan dua tim dari Liga 2 yang naik ke Liga 1. Yang bermain RANS, Persis, Arema, dan Persija,” pungkas suami Nagita Slavina itu.

Sebelumnya, saat baru berganti nama, RANS FC sudah pernah beruji coba melawan Arema. BACA: Hujan gol terjadi di laga uji coba Arema dan RANS di Stadion Kanjuruhan pada tahun 2021.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya