Reaksi Pelatih Arema Usai Rizky Dwi Gagal Mengeksekusi Penalti ke Gawang Persebaya Surabaya

- Advertisement -

Pelatih Arema, Joko Susilo bereaksi usai Rizky Dwi gagal mengeksekusi penalti ke gawang Persebaya Surabaya di laga tunda Pekan 28 Liga 1 2022-2023, Selasa (11/4/2023) malam. Kegagalan bek sayap kanan Arema itu sekaligus juga gagal menyelamatkan timnya dari kekalahan 0-1 dari sang rival.

Dalam situasi tertinggal oleh gol Muhammad Iqbal, pada detik-detik terakhir babak kedua, Arema mendapatkan hadiah penalti. Pelanggaran keras Arief Pamungkas kepada Ilham Udin yang menjadi penyebabnya.

Sayangnya, eksekusi yang dilakukan Rizky ke gawang sebelah kanan mampu ditebak dan digagalkan kiper Persebaya, Ernando Ari. Meski Arema gagal menyamakan kedudukan, Gethuk, sapaan akrab sang pelatih, tak mau serta-merta menyalahkan Rizky.

“Kita tidak bisa serta-merta menyalahkan Rizky karena tidak bisa mencetak gol dari penalti tadi. Hanya saja, kita kecewa karenanya, itu normal,” kata Gethuk dalam sesi jumpa pers usai laga.

Rizky Dwi Gagal Mengeksekusi Penalti karena Beban Mental?

Gethuk angkat suara ketika ditanya apakah Rizky Dwi gagal mengeksekusi penalti ke gawang Persebaya Surabaya ini karena beban mental atau alasan lainnya. Menurutnya, mengemban tugas sebagai algojo penalti memang butuh nyali.

Sejatiya, ini bukanlah pengalaman pertama Rizky didapuk menjadi eksekutor penalti. Sebab, pemilik jersey bernomor punggung 12 itu sebelumnya sudah mengoleksi tiga gol dari titik putih ke gawang Dewa United, Persikabo 1973, dan Persita Tangerang.

“Tentu saja, pertandingan derby ini memerlukan mental yang cukup, pemain harus bernyali memang. Ini wajar,” tuntasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya