RESMI: Kebersamaan Arema dan Felipe Americo Berakhir Sebelum Liga 1 2022-2023 Usai

- Advertisement -

Kebersamaan Arema dan Felipe Americo secara resmi berakhir sebelum Liga 1 2022-2023 usai. Terkonfirmasi, kontraknya sebagai Asisten Pelatih Kiper Arema telah berakhir per hari ini, Minggu (19/3/2023).

Status pelatih asal Brasil itu dikonfirmasi oleh Manager Tim Arema, Wiebie Andriyas. Menurutnya, kontrak Felipe dengan manajemen lama Arema tidak diperpanjang.

Sebagai ‘orang baru’ yang masuk ‘di tengah jalan’, Wiebie menegaskan untuk kontrak pelatih, pihaknya hanya meneruskan kontrak yang dilakukan manajemen lama. Termasuk kontrak kerja sama dengan Felipe yang sudah terjalin sejak Liga 1 2020 lalu.

“Iya, benar. Kontrak Coach Felipe habis per hari ini. Kontraknya dengan manajemen lama sudah gak diperpanjang lagi,” kata Wiebie kepada WEAREMANIA.

Alasan Kebersamaan Arema dan Felipe Americo Berakhir

Wiebie Andriyas menjelaskan alasan kenapa kontrak Felipe Americo sebagai Asisten Pelatih Kiper Arema tidak diperpanjang di saat Liga 1 2022-2023 belum berakhir. Pria asal Malang itu terang-terangan menyinggung soal komposisi staf kepelatihan Arema saat ini.

Musim ini, komposisi staf kepelatihan Arema memang terbilang gemuk. Tercatat, selain mengganti pelatih kepala sampai tiga kali, Arema juga punya empat asisten pelatih dan dua pelatih kiper, termasuk Felipe.

“Memang rencananya musim depan akan ada penyegaran di komposisi staf kepelatihan Arema,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya