Rizky Dwi Siap Meredam Agresivitas Lini Serang PSIS Semarang

- Advertisement -

Rizky Dwi siap meredam agresivitas lini serang PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2021-2022 Pekan 4, Sabtu (25/9/2021), pukul 21.00 WIB. Bek sayap kanan Arema itu akan menghadapi penyerang-penyerang sayap lawan dalam laga yang digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta itu.

Lini serang PSIS dihuni oleh para pemain bernaluri mencetak gol yang bagus. Terbukti, dalam tiga pertandingan awal, mereka sudah mencetak enam gol, terbanyak jika dibandingkan dengan klub kontestan lainnya.

Pencetak gol terbanyak PSIS sementara ini disandang oleh Hari Nur Yulianto dengan tiga golnya. Selain itu, tim berjuluk Maheas Jenar ini juga memiliki pemain asing macam Jonathan Cantillana dan Bruno Silva yang menjadi andalan saat menyerang.

“Sebelum lawan PSIS, kita sudah menjalani latihan, bagaimana cara mengantisipasi serangan PSIS. Kita tetap optimistis, kita bisa bertahan dengan baik untuk laga besok,” ujar Rizky.

Taktik Meredam Agresivitas Lini Serang PSIS Semarang

Rizky Dwi menyebut Arema sudah menyiapkan taktik untuk meredam agresifnya lini serang PSIS Semaran. Namun, pemain asal Jember itu ogah membocorkannya secara detail.

Yang jelas, dalam masa persiapan selama kurang lebih satu minggu, skuad Singo Edan sudah berupaya menerapkan taktik yang disiapkan pelatih Eduardo Almeida itu dalam sesi latihan. Harapannya, tentu taktik itu bisa berjalan dalam pertandingan sesungguhnya melawan PSIS.

“Persiapan tim kami sudah cukup bagus, instruksi dari pelatih, taktik dan strategi pelatih juga sudah siap untuk meraih tiga poin di laga besok,” imbuhnya.

Tak Peduli Rekam Jejak Buruk Arema Atas PSIS Semarang

Rizky Dwi mengaku tak peduli dengan rekam jejak buruk Arema atas PSIS Semarang. Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim di segala ajang, skuad Singo Edan tak pernah sekalipun mengalahkan PSIS.

“Itu kan cuma prediksi, hasilnya apa kata di lapangan nanti. Kita akan bekerja keras untuk tiga poin besok,” pungkas pemilik jersey bernomor punggung 12 itu.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya