Sarankan Arema Seleksi Pemain Asing Langsung, Bukan Cari Lewat Youtube

- Advertisement -

Kuncoro sarankan manajemen Arema seleksi pemain asing langsung untuk Liga 1 2021 mendatang. Asisten Pelatih Arema ini menilai mencari pemain asing lewat video Youtube seperti selama ini hasilnya kurang maksimal.

Selama beberapa tahun terakhir ini Arema memang kerap ‘tertipu’ mendapatkan pemain yang di luar ekspektasi. Kebanyakan kualitasnya saat di lapangan tidak sesuai dengan apa yang dilihat dari video yang dikirim agen pemain, sehingga tak jarang dari mereka terdepak di tengah musim.

Dalam perekrutan pemain asing, Kuncoro memang sering dilibatkan, terutama untuk menilai kualitas pemain lewat video kiriman agen melalui General Manager Arema, Ruddy Widodo. Namun, pria asal Malang itu mengakui cara itu tak efektif.

“Memang sebaiknya memilih pemain asing itu dilihat dulu secara langsung di lapangan daripada lewat video Youtube saja. Biasanya kalau di Youtube yang ditampilkan yang bagus-bagus saja, kita tidak tahu bagaimana aslinya, termasuk kondisi terakhir si pemain,” kata Kuncoro.

Arema Seleksi Pemain Asing Langsung, Agar Bisa Memilih

Kuncoro menyarankan manajemen mendatangkan beberapa pemain asing untuk diseleksi. Setelah dilihat secara langsung dalam sesi latihan, baru dipilih mana yang terbaik.

Cara yang diusulkan pelatih berusia 47 tahun itu tergolong mahal di ongkos. Pasalnya, untuk mendatangkan beberapa pemain asing yang belum tentu dikontrak bakal riskan secara finansial, karena harus membayari tiket PP dan biaya hidup selama seleksi di Malang.

“Tapi, dengan seleksi langsung kita tahu kualitasnya. Cukup dilihat tiga sampai empat hari, bagaimana caranya bawa bola, minta bola, penempatan posisi, cara mengoper, juga visi bermain. Itu kan tidak ada di Youtube,” imbuhnya.

Meniru Cara Persela Lamongan

Cara yang sama seperti usulan Kuncoro sebenarnya sudah sering diterapkan klub tetangga sesama Jawa Timur, Persela Lamongan. Legenda Arema era Galatama itu menilai cara tersebut lebih berhasil menemukan pemain asing yang pas.

“Lihat saja pemain asing Persela, tiap musim selalu saja ada pemain asing anyar yang diorbitkan. Sebenarnya Arema bisa meniru cara itu. Toh kami para asisten pelatih ini kan mantan pemain, insyaAllah bisa menilai pemain asing yang cocok untuk tim ini,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya