Semua Juga Tahu Apa yang Harus Diperbaiki Arema untuk Musim Depan

- Advertisement -

Pelatih Joko Susilo menilai semua juga tahu apa yang harus diperbaiki Arema dari performa di Liga 1 2022-2023 ini untuk musim depan. Pelatih yang karib disapa Gethuk itu ogah membeberkannya secara rinci.

Menurutnya, hasil evaluasi yang dilakukan tim pelatih Arema akan disampaikannya kepada manajemen klub sebagai bentuk pertanggungjawabannya sebagai pelatih. Termasuk rapor seluruh penggawa Singo Edan yang sudah disusunnya.

Arema menutup musim ini dengan berada di peringkat 12 dengan 42 poin, hasil 12 kemenangan, 6 imbang, dan 16 kekalahan. Di laga pamungkas pun mereka menderita kekalahan telak 0-3 dari Bhayangkara FC (14/4/2023).

“Dari pertandingan terakhir ini kan sudah kelihatan sekali, apa yang harus kita perbaiki semuanya. Sudah sangat jelas, dan itu akan menjadi rapor yang akan saya sampaikan,” kata Gethuk.

Banyak yang Harus Diperbaiki Arema untuk Musim Depan

Tanpa menyebut apa itu, Gethuk menegaskan, banyak hal yang harus diperbaiki Arema untuk menyambut musim depan. Dari hasil evaluasi itu, mereka bisa membangun tim lebih solid untuk kompetisi musim selanjutnya.

Secara blak-blakan, bahkan Gethuk menyebut tim Arema musim ini tak layak berkompetisi untk musim depan. Karenanya, butuh pembenahan di sana-sini jika ingin tetap bersaing.

“Kalau gak direfresh (timnya), bagaimana bisa dengan persiapan tim, kedalaman tim, dan megembalikan karakter permainan tim Arema,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya