Soal Carlos Oliveira, Manajemen Arema Masih Bungkam

- Advertisement -

Soal Carlos Oliveira yang dikabarkan sudah sepakat menjadi pelatih kepala, manajemen Arema masih bungkam. General Manager Arema, Ruddy Widodo tidak membantahnya, tapi juga tidak membenarkannya.

Pelatih bernama lengkap Carlos Carvalho de Oliviera itu disebut-sebut sebagai sosok pelatih kepala yang sudah deal dengan Arema secara lisan. Namanya memenuhi seluruh klue yang disebutkan Ruddy.

Carlos merupakan pelatih asing yang berasal dari Brasil, dan belum pernah melatih di Indonesia. Hanya saja, pelatih berusia 51 tahun itu terakhir berkarier sebagai pelatih di Liga Vietnam 2019 bersama klub Becamex Binh Duong.

“Saya tidak mengerti. Siapa lagi itu? Saya no comment. Maaf saya tidak mau menanggapinya,” ungkap Ruddy kepada WEAREMANIA.

Tutup Mulut Soal Carlos Oliveira Sampai Ada Teken Kontrak Resmi

Ruddy Widodo menegaskan, pihaknya bakal tetap tutup mulut soal kebenaran Carlos Oliveira menjadi pelatih kepala Arema. Hal itu akan dilakukannya hingga ada teken kontrak secara resmi, siapa pun itu namanya.

Sebab, Arema pernah memiliki pengalaman buruk mengenai hal ini. Saat Arema hendak mengontrak pemain, namanya sudah digosipkan merapat, bahkan sosoknya sudah berada di Malang, tetapi ternyata kabur sesaat sebelum menandatangani kontrak dengan manajemen.

“Selama belum datang ke Malang, dan teken kontrak dengan manajemen Arema, saya menganggapnya siapa pun itu belum resmi menjadi pelatih Arema. Semua hal masih bisa terjadi selama belum teken kontrak,” tegasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya