Stefano Cugurra Membandingkan Kiper Arema dengan Kiper Bali United

- Advertisement -

Pelatih Stefano Cugurra membandingkan kiper Arema, Adilson Maringa dengan kiper Bali United, Nadeo Argawinata. Aksi-aksi keduanya mewarnai kemenangan Bali United 2-1 atas Arema di Pekan 31 Liga 1 2021-2022, Selasa (15/3/2022) malam.

Gawang Nadeo sempat kebobolan lebih dulu di menit 32 oleh gol penalti Carlos Fortes. Di luar itu, kiper asli Kediri ini tercatat melakukan tiga penyelamatan penting.

Di kubu Arema, Maringa tampil lebih heroik, meski kebobolan dua gol dari gol bunuh diri Dendi Santoso di menit 42 dan penalti Brwa Nouri di menit tambahan waktu babak kedua. Total delapan save dilakukan kiper asal Brasil ini.

“Kiper Maringa hari ini main bagus. Saya sudah bilang, kalau ada satu tim bertahan, satu tim lainnya menyerang. Kita bermain menyerang terus waktu kita ketinggalan, juga di babak kedua. Dia banyak pegang bola, Nadeo tidak, karena mereka tidak menyerang,” kata Stefano dalam sesi jumpa pers usai laga.

Membandingkan Kiper Arema, Sebut Nadeo Argawinata Lebih Baik

Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra, menyebut Adilson Maringa punya kualitas bagus. Namun, di pertandingan Bali United vs Arema ini, Nadeo Argawinata dinilainya tampil lebih bagus.

Penilaiannya itu tak lepas dari jumlah kebobolan Nadeo yang cuma satu gol, sedangkan Maringa dua gol. Tak peduli anggapan orang bahwa Bali United butuh gol bunuh diri dan penalti untuk menjebol gawang Maringa.

“Kualitas kiper Arema jelas terlihat, tapi yang penting dia kebobolan dua gol, lebih banyak dari Nadeo yang cuma kebobolan satu gol. Itu seninya dalam sepak bola. Tidak mau tahu cara gol seperti apa, mau bunuh diri atau penalti, yang penting bola sudah masuk ke gawang,” imbuhnya.

Kemenangan Bali United Lebih Penting

Meski sempat membandingkan Adilson Maringa dengan Nadeo Argawinata, Stefano Cugurra menyebut ada yang lebih penting daripada meributkan hal itu. Eks pelatih Persija Jakarta itu menyinggung soal tiga poin yang didapatkan Bali United dari Arema.

“Yang terpenting kita masih di peringkat 1, unggul tiga poin dari Persib (Bandung). Tapi, masih ada tiga pertandingan lagi, ini belum selesai,” tegas pelatih asal Brasil ini.

Nadeo Argawinata sempat mencatatkan cleansheet di pertemuan sebelumnya dengan Arema. BACA: Inilah rekam jejak pertemuan Arema dan Bali United di semua ajang.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya