Suasana Latihan Perdana Arema Setelah Bruno Smith Terindikasi Covid-19

- Advertisement -

Skuad Arema kembali berlatih di Pusat Kebugaran Universitas Brawijaya, Kota Malang, Senin (12/10/2020) pagi. Suasana latihan perdana Arema setelah Bruno Smith terindikasi Covid-19 itu berlangsung dalam suasana yang seperti biasanya.

Penggawa Singo Edan tetap melahap menu latihan fisik dengan sejumlah alat yang tersedia di pusat kebugaran tersebut. Usai pemanasan, satu-persatu pemain mencoba menu fitnes secara bergantia.

Bek tengah Arema, Gitra Yuda Furton mengaku senang aktivitas latihan bisa dimulai lagi setelah libur selama lima hari sejak Rabu (7/10/2020) lalu. Menurutnya, tak ada yang berubah dari suasana latihan dibandingkan dengan sesi latihan sebelum ada kasus covid-19 yang menimpa salah seorang pemain.

“Suasananya seperti biasanya, semua antusias. Kalau saya pribadi, tiap latihan pasti 100 persen. Kalau boleh pilih, jangan sampai libur latihan lama-lama. Soalnya saya di mes pemain saja, tidak bisa pulang juga, jauh. Bosen jadinya,” kata Gitra kepada WEAREMANIA.

Latihan Perdana Arema Setelah Bruno Smith Terindikasi Covid-19, Pemain Lebih Waspada

Gitra menjelaskan, ada sesuatu yang membedakan latihan setelah ada kasus terindikasi Covid-19 dengan latihan sebelumnya. Menurutnya, secara pribadi hal itu membuatnya lebih waspada.

Jika sebelumnya tingkat kewaspadaan selama pandemi Covid-19 ini pada level biasa-biasa saja, sekarang menjadi lebih tinggi lagi. Bukan bermaksud lebay atau bagaimana, menurutnya meningkatkan kewaspadaan juga penting.

“Secara pribadi, saya lebih waspada lagi. Masih tetap jaga-jaga jarak dengan semua pemain, sering-sering mencuci tangan dan menggunakan hand sanitizer,” pungkas pemain asal Padang tersebut.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya