Tak Peduli Rekor Arema Atas Persita Tangerang, Bagas Adi Targetkan 3 Poin

- Advertisement -

Pemain belakang, Bagas Adi tak peduli rekor Arema atas Persita Tangerang selama 19 tahun. Saat kedua tim bersua di Liga 1 2022-2023 Pekan 15, Sabtu (17/12/2022), pukul 15.15 WIB, tiga poin menjadi target utamanya.

Dalam kurun waktu 19 tahun itu, Arema dan Persita sudah 15 kali bertanding. Total, Arema memenangkan 11 laga, imbang empat kali, dan tak pernah terkalahkan.

Kemenangan terakhir yang diraih Persita atas Arema terjadi di Liga Indonesia 2003 (10/9/2003). Saat itu, tim berjuluk Pendekar Cisadane ini menaklukkan Arema dengan skor 3-1.

“Untuk rekor, saya tidak terlalu memikirkannya> Saya dan teman-teman (pemain Arema) hanya ingin fokus berjuang untuk besok meraih tiga poin,” kata Bagas.

Persiapan Untuk Pertahankan Rekor Arema Atas Persita Tangerang

Bagas menambahkan, timnya sudah melakukan persiapan matang bersama pelatih Javier Roca. Disepakati, target Arema di laga ini adalah meraih tiga poin dengan mengalahkan Persita Tangerang.

Setidaknya, Arema punya modal mental pemainnya yang sedang bagus-bagusnya. Hal itu tak lepas dari tiga kemenangan beruntun yang diraih sejak Pekan 12 hingga Pekan 14 lalu.

“Persiapan untuk pertandingan besok sudah disiapkan oleh tim pelatih. Jadi, kami pemain bisa memberikan yang terbaik untuk meraih tiga poin,” pungkas pemilik jersey bernomor punggung 5 tersebut.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya