Tekad Bagas Kaffa Bawa Barito Putera Kalahkan Arema

- Advertisement -

Tekad Bagas Kaffa bersama teman-teman satu timnya membawa Barito Putera kalahkan Arema disampaikannya. Kedua tim bakal bersua di Pekan 29 Liga 1 2021-2022, Sabtu (5/3/2022), pukul 18.15 WIB.

Menurutnya, seluruh pemain Barito Putera siap bertanding melawan Arema. Minus sejumlah pemain yang masih sakit, mereka sudah menggelar persiapan taktik dan strategi di bawah arahan pelatih Rahmad Darmawan.

Tiga poin dari Arema menjadi incaran utama bek sayap Barito tersebut. Tambahan poin penuh bisa membuat Barito memperbaiki posisi di klasemen sementara yang kini ada di peringkat 15.

“Saya sebagai pemain tentunya sangat siap. Saya rasa, semua pemain Barito juga punya keinginan dan tekad untuk memenangkan pertandingan melawan Arema. Semoga besok bisa memberikan yang maksimal, dan hasil terbaik,” kata Bagas.

Tekad Bagas Kaffa Sungguh Beralasan

Bagas Kaffa punya alasan kuat mengapa mereka optimistis bisa membawa Barito Putera kalahkan Arema. Pemain berusia 20 tahun itu terinsipirasi dari kemenangan Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.

Sebelumnya, Arema mengalami kekalahan beruntun di dua laga terakhir melawan Persebaya dan Persik. Skor 1-0 sama-sama mengakhiri kedua laga tersebut.

“Sebagai pemain, saya dan teman-teman pasti memiliki motivasi tinggi, karena Arema yang dihadapi adalah tim bagus. Tapi, mereka bukan tim yang tidak mungkin dikalahkan juga. Semuanya punya tekad memenangkan pertadingan besok,” imbuhnya.

Semua Pemain Arema Menyita Perhatian Bagas Kaffa

Bagas Kaffa tak pilih-pilih pemain untuk dijaga saat berjumpa Arema. Menurut pemain asal Magelang tersebut, semua pemain Arema harus diwaspadai pergerakannya.

“Semua pemain Arema harus diwaspadai, karena semua di tim ini bagus-bagus. Tapi, kami tetap yakin dan punya motivasi tinggi,” pungkasnya.

Pada putaran pertama lalu, Barito Putera cuma bisa menyarangkan satu gol saja ke gawang Arema. BACA: Inilah mome-momen tiga gol yang terjadi di laga Arema vs Barito Putera pada putaran pertama lalu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya