Terlibat Insiden dengan Pemain Persib Bandung, Achmad Figo Minta Maaf

- Advertisement -

Bek sayap Arema, Achmad Figo minta maaf atas insiden dengan pemain Persib Bandung, Erwin Ramdani. Insiden itu terjadi saat Arema kalah 1-2 dari Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2022-2023 Pekan 9, Minggu (11/9/2022) sore.

Figo yang baru masuk di menit 80 menggantikan Dendi Santoso langsung diganjar kartu kuning dua menit berselang akibat pelanggaran kerasnya terhadap Erwin yang juga baru masuk di menit 78 menggantikan Ciro Alves.

Akibat pelanggaran keras itu Erwin kedapatan mengalami cedera bahu dan langsung dilarikan ke RS Wava Husada Kepanjen dengan ambulans. Pagi ini, pemain sayap Persib itu sudah kembali ke Bandung bersama timnya dengan kondisi lengan dibalut penyangga.

“Saya sudah bertemu dan meminta maaf kepada Mas Erwin. Jujur tidak ada maksud untuk mencederai. Saat mengambil bola, Mas Erwin terjatuh, mungkin salah tumpuan. Tapi apa pun itu saya meminta maaf,” kata Figo.

Achmad Figo Minta Maaf, Dimaafkan dan Dapat Banyak Petuah

Pertemuan Achmad Figo dan Erwin Ramdani terjadi di Bandara Abdulrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang, Senin (12/9/2022) pagi. Pemain asli Malang itu mengaku mendapatkan banyak petuah.

Kebetulan, Erwin tengah bersama skuad Persib Bandung yang hendak melakoni penerbangan kembali ke kota asal. Dalam kesempatan itu, Erwin memberikan beberapa masukan kepada Figo.

“Dalam pertemuan itu, saya juga banyak mendapatkan masukan dari Mas Erwin. Utamanya soal karakter permainan di lapangan jangan sampai diubah setelah insiden ini,” imbuhnya.

Dapat Apresiasi Presiden Klub Arema

Sikap jantan Achmad Figo itu mendapatkan perhatian khusus dari Presiden Klub Arema, Gilang Pramana. Permintaan maaf jebolan Akademi Arema itu mendapatkan apresiasi darinya.

“Ini yang seharusnya dilakukan oleh pemain bola. Jangan sampai mencederai sportivitas. Saya juga yakin situasi di lapangan tidak ada maksud bagi Figo untuk mencederai lawan,” kata Gilang.

Ada tiga gol yang tercipta di laga Arema vs Persib Bandung kemarin. BACA: Inilah momen-momen saat Arema kalah dari Persib Bandung di kandang sendiri.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya