Trio Pemain Asing Arema Diperlakukan Sama Soal Program Latihan

- Advertisement -

Trio pemain asing Arema yang baru bergabung, Adilson Maringa, Renshi Yamaguchi, dan Carlos Fortes diperlakukan sama saja dengan pemain lain soal program latihan. Pelatih Arema, Eduardo Almeida tidak memberikan program latihan tambahan bagi mereka dalam persiapan jelang Liga 1 2021-2022.

Maringa dan Renshi yang gabung Arema lebih dulu sempat mengikuti sesi latihan selama sepekan. Bahkan, keduanya sempat diboyong ke Solo untuk menjalani Piala Walikota Solo yang akhirnya dibatalkan.

Sementara, Fortes baru pekan ini bisa diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Arema. Penyerang asal Portugal itu belum bisa mengikuti sesi latihan bersama tim sebagai dampak dari Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, 3-20 Juli 2021.

“Semua pemain berlatih dengan program latihan yang sama. Semua pemain porsinya sama dalam latihan individual, pemain asing dan pemain lokal sama,” kata Almeida.

Berikan Kepercayaan pada Trio Pemain Asing Arema

Eduardo Almeida memberikan kepercayaan pada trio pemain asing Arema yang baru gabung untuk menambah porsi latihan sendiri. Pelatih asal Portugal itu meyakini sebagai pemain profesional mereka pasti tahu kebutuhan masing-masing.

Pemain yang baru gabung tim praktis memiliki level kondisi fisik dan kebugaran di bawah pemain yang sudah lebih dulu berlatih bersama tim. Tentunya, dengan segala keterbatasan, mereka harus mengejar agar level kondisinya sama dengan pemain lain ketika kompetisi bergulir.

“Saya pikir, mereka ini pemain profesional. Tentunya, mereka tahu apa yang mereka butuhkan. Mereka akan menyelesaikan program latihan yang diberikan, dan menambah sendiri jika memerlukannya,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya