Laga Arema Putri vs Persib Putri Digelar di Stadion Gajayana

- Advertisement -

Ketua Panpel Abdul Haris memastikan laga leg kedua babak Semifinal Liga 1 Putri 2019 antara Arema Putri vs Persib Putri akan digelar di Stadion Gajayana Malang. Rencananya, laga itu akan dihelat Sabtu (7/12/2019) sore.

Awalnya sempat ada kabar jika laga ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan Malang dan tanpa penonton, mengingat rivalitas antara Arema dan Persib Bandung di tim senior. Namun, Haris segera meluruskan adanya kabar tersebut.

Seperti halnya laga Arema Putri vs Persebaya Putri di Seri Pertama dan Seri Keempat lalu. Pada Seri Pertama, laga tersebut digelar tanpa penonton di Lapangan Pusdik Arhanud, Pendem, Kota Batu, sedangkan di Seri Keempat dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang.

“Rencananya laga leg kedua babak semifinal Liga 1 Putri 2019 ini akan kami laksanakan di Stadion Gajayana, dan akan kami tiketkan,” kata Haris.

Menarik Minat Aremania

Abdul Haris juga mengungkapkan, laga Arema Putri vs Persib Putri ini digelar di Stadion Gajayana Malang demi menarik minat Aremania. Sebab, skuad berjuluk Ongis Kodew itu juga butuh dukungan suporter demi lolos ka partai final.

Arema Putri kalah 0-2 dari Persib Putri di leg pertama yang digelar di Stadion Siliwangi Bandung, Minggu (1/12/2019) lalu. Untuk lolos ke final, mereka harus menang dengan margin lebih dari dua gol.

“Harapannya, banyak Aremania hadir di laga ini. Tim Arema Putri juga butuh dukungan nyata dari Aremania. sehingga bisa memenangkan pertandingan. Lagipula ini adalah pertandingan melawan tim dengan nama besar,” imbuhnya.

Harga Tiket Berlabel Big Match

Pihak manajemen Arema sudah menentukan harga tiket laga Arema Putri menjamu Persib Putri ini. Abdul Haris menyebut harga tiket ini berlabel big match lantaran mempertemukan dua tim besar.

“Yang jelas saya pastikan tidak akan memberatkan kantong Aremania. Tiket ekonomi kami jual 20 ribu rupiah dan VIP 40 ribu rupiah. Bisa didapatkan di Kantor Arema,” pungkas pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris Dispora Kabupaten Malang terssebut.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya