Pelatih Arema Putri Legawa Tak Ada Pemainnya yang ke Timnas

- Advertisement -

Alief Syafrizal mengaku tak masalah meski tak ada pemainnya yang dipanggil ke Timnas Indonesia Putri untuk gelaran SEA Games 2019, 26 November-10 Desember nanti. Pelatih Arema Putri itu tetap legawa.

Pria asal Gresik itu menilai kualitas anak asuhnya sebenarnya cukup mumpuni untuk menghuni skuad Timnas Putri. Namun, menurutnya secara usia, para penggawa Ongis Kodew belum terlalu matang untuk memperkuat tim senior.

Memang, di timnya saat ini bercokol nama-nama pemain Timnas Indonesia Putri U-17. Sebut saja Sheva Imut Furyzcha, Syafira Azzahra Ramadhanti, Jasmine Sefia Waynie Cahyono, dan lain-lain.

“Saya pikir usia mereka masih terlalu muda, biar mereka berkembang dulu, sambil menikmati prosesnya. Saya yakin nanti pasti ada saatnya anak-anak masuk ke timnas senior,” ungkap Alief kepada WEAREMANIA.

Tantangan Tersendiri

Alief Syafrizal menyadari, menyiapkan pemainnya agar suatu saat siap dipanggil ke Timnas Indonesia Putri adalah tugasnya. Menurutnya, tugas itu bukan soal berat atau ringannya, melainkan menjadi tantangan tersendiri baginya sebagai pelatih Arema Putri.

Pada gelaran Liga 1 2019 ini, Arema Putri diperkuat pemain dengan usia rata-rata 20 tahun. Tiket ke babak semifinal sebagai runner up Grup B yang sudah digenggam menjadi bukti nyata kualitas para pemainnya layak dipanggil ke Timnas Putri.

“Bukan tugas berat, tapi ini adalah tantangan untuk saya pribadi. Kalau dipanggil ke timnas putri ya rezekinya anak-anak, saya juga ikut bangga,” imbuhnya.

Ada Untungnya

Alief Syafrizal menyebut ada untungnya juga tak ada pemain Arema Putri yang dipanggil Timnas Putri untuk SEA Games 2019. Mereka jadi lebih fokus menyelesaikan kompetisi Liga 1 Putri 2019 dengan target juara.

“Kami bisa bermain full team di Seri Keempat ini karena tidak ada pemain Arema Putri yang dipanggil Timnas Putri, ini salah satu hikmahnya,” tegas pelatih 24 tahun itu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya