Aremanita Keturunan Jepang Ini Senang Arema Punya Pemain Jepang

- Advertisement -

Takafumi Akahoshi menjadi pemain Jepang pertama yang memperkuat Arema. Hal ini disambut baik oleh Vanty Wahyu Firmanti, Aremanita keturunan Jepang.

Vanty, sapaan akrabnya, mengaku baru kali ini melihat tim kebanggaannya, Arema, mengontrak pemain asal Jepang. Yang diketahuinya, pemain Asia Timur yang pernah tampil di skuat Singo Edan dari Korea.

Menurut wanita kelahiran 2 Juli 1987 ini, pemain Jepang cocok bermain di Arema. Sebab, mereka punya tipikal permainan yang sama dengan gaya main Arema.

“Jepang itu identik dengan karakter pantang menyerah, saya yakin permainan Akahoshi bagus dan pantang menyerah sebelum mencetak gol dan menang,” kata Vanty kepada WEAREMANIA.

Tak Berpatokan pada Tampang

Jika umumnya Aremanita suka pemain Arema karena tampangnya, berbeda dengan Vanty. Ibu dua putri ini tak berpatokan pada tampang dalam menilai Takafumi Akahoshi.

Menurutnya ketampanan tak menjamin kualitas si pemain di lapangan. Jadi, Vanty tak mempermasalahkan hal ini.

“Kalau gantengnya standar sih, mirip Irfan Bachdim (pemain Bali United),” imbuh Aremanita yang berdomisili di Gadingkasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Yang Penting Main Edan

Kehadiran Takafumi Akahoshi di Arema memunculkan harapan baru di hati Vanty. Wanita yang pernah merantau ke Tenggarong, Kalimantan Timur ini ingin si pemain meninggalkan jejak manis di Malang.

“Saya ingin Akahoshi bermain edan, main bagus, dan bismillah bisa membawa Arema juara. Yang penting jangan sampai main individual,” pungkas Aremanita keturunan Jepang yang leluhurnya berasal dari Prefektur Okinawa ini.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya