Berita Foto: Arema Putri Dijamu Makan Malam Arema Dewata

- Advertisement -

Arema Putri yang tengah tak ada pertandingan dijamu Arema Dewata makan malam di salah satu rumah makan di Denpasar, Senin (21/10/2019) malam. Agenda itu digelar di sela-sela laga Grup B Seri Kedua Liga 1 Putri 2019 yang digelar di Pulau Bali.

Usai makan malam, skuat berjuluk Ongis Kodew itu digiring ke kantor sekretariat Arema Dewata. Mereka bertemu sapa dengan segenap pengurus yayasan Arema Dewata.

Mereka berada di kantor sekretariat Arema Dewata hingga pukul 21.30 WITA. Dibuka dengan sambutan Ebes Dawir selaku ketua, dilanjutkan dengan sambutan para pengurus lainnya.

“Arema Dewata siap melakukan dukungan semaksimal mungkin selama Arema Putri bermain di Bali,” kata Ebes Dawir.

Ucapan Terimakasih dari Arema Putri

Dari pihak Arema Putri pun turut menyampaikan sepatah dua patah kata. Sekretaris Tim, Habibi Muhammad, tim pelatih, juga Serli Anggraini mewakili pemain turut angkat bicara dalam kesempatan yang diberikan.

Arema Putri sangat berterima kasih atas dukungan Arema Dewata selama mereka di Bali. Dukungan itu sangat berharga di dua laga Seri Kedua, sehingga mereka menuai dua kemenangan atas Persipura Putri dan Bali United Putri.

“Awalnya kami sedikit minder karena bermain di Bali selama sepuluh hari. Adanya Arema Dewata, Arema Putri jadi sangat enjoy dan tanpa beban,” tegas Habibi.

Galeri Foto Ini Di Foto Oleh Slamet Melda

Pemain Arema FC Putri di Yayasan Arema Dewata

 

Sesepuh Arema Dewata Memberi Sambutan

 

Pelatih Arema FC Putri, Alief Syahrizal

 

Seketaris Tim Arema FC Putri, Habibie N Muhammad

 

Situasi Pemain Arema FC Putri di Yayasan Arema Dewata

 

Serli Anggraini Mewakili Sambutan Dari Seluruh Pemain

 

Doa Bersama Pemain Arema FC Putri Dan Arema Dewata

Foto Bersama Seluruh Pemain Arema FC Putri dan Arema Dewata

Makan Malam Bersama

Seluruh Skuad Arema FC Putri Menikmati Hidangan

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya