FOTO: Latihan Resmi Arema Jelang Lawan Bali United

- Advertisement -

Arema FC bersiap menjalani pertandingan lanjutan pekan ke-16 Liga 1 2019 melawan Bali United, Sabtu (24/8/2019), di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Ke Bali, Milo membawa 18 pasukan terbaik yang ada. Pemain yang absen adalah Johan Ahmat Farizi dan Dedik Setiawan karena cedera. Kemudian ada Muhammad Rafli yang mengantongi akumulasi kartu kuning.

Pagi tadi, skuad Arema sudah menjalani sesi latihan resmi di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Simak keseruan dari jepretan Dani Kristian ini.

Berita Foto Latihan Resmi Arema

Alfin Melawan Dendi Santoso

Alfin Tuasalamony mencoba melewati Dendi Santoso pada sesi latihan. Sejak sembuh dari cedera, posisi Alfin sulit tergantikan. Laga melawan Bali bisa jadi dia akan dimainkan dengan menempati posisi full-back kiri.

Kontrol Hanif Sjahbandi

Hanif Sjahbandi mencoba meloloskan diri dari kawalan Ridwan Tawainella. Saat ini Hanif menjadi satu-satunya pemain Arema yang dipanggil tim nasional. Hanya saja dia memilih lebih berkonsentrasi membela Arema.

Tembakan Riky Kayame

Cederanya Dedik Setiawan membuat Riky Kayame menunjukkan kemampuannya di hadapan Milo Seslija. Sejauh ini dirinya sudah mencetak satu gol manakala melawan Barito Putera.

Agil Munawar Keras

Jika Alfin ditempatkan di kiri, Agil Munawar dipastikan akan menempati posisi kanan. Pemain asal Bandung itu dikenal sangat bagus bermain di posisi naturalnya. Milo sepertinya masih enggan menurunkan dia di posisi kiri setelah dua kesalahan yang dia lakukan ketika melawan Persija.

Umpan Nur Hardianto

Kesempatan selalu datang untuk Hardianto, entah itu sebagai pemain inti atau pengganti. Yang jelas dia berusaha membalas dengan gol-golnya.

Lari Nasir

Nasir dalam latihan hari ini seperti biasa menempati posisi yang diatur oleh Milo. Dia diganti dari penyerang sayap ke bek sayap.

Semangat Jayus Hariono

Setelah digantikan di babak pertama saat Arema mengalahkan Persebaya 4-0. Jayus terus berlatih keras agar dia mendapatkan kepercayaan dari Milomir Seslija

Sapuan Kapten Hamka Hamzah

Tidak mudah melewati Hamka Hamzah meskipun di sesi latihan. Karena dia selalu total untuk mengadang serangan lawan.

Sylvano Comvalius Tumpuan Arema

Sylvano Comvalius kembali melawan mantan klubnya, dia mengaku sangat respek kepada Bali United dan suporternya. Namun akan tetap berusaha semaksimal mungkin memenangkan Arema.

Wejangan Arthur Cunha

Seperti biasa, Milo selalu mengingatkan anak asuhnya di sesi latihan. Membenahi segala kekurangan yang ada.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya